Nakita.id – Supaya tanaman hias tetap tumbuh dengan baik dan subur, Moms perlu menyingkirkan segala macam hama penganggu di sekitarnya.
Tidak terkecuali seluruh bentuk ancaman yang kemungkinan dapat merusak tanaman.
Salah satu yang perlu jadi perhatian adalah keberadaan semut di tanaman.
Pasti Moms pernah mendapati tanaman hias dikerubungi oleh semut dalam jumlah yang banyak.
Mereka biasanya bergerombol pada daun, tangkai, maupun batang tanaman.
Namun tahukah Moms, kalau semut sebenarnya tidak secara langsung menyerang tanaman.
Dilansir dari Gardening Know How, kemungkinan besar mereka mengincar kutu daun, tungau, kutu putih dan serangga kecil lainnya yang dapat membahayakan tanaman.
Semut suka memakan madu, kotoran manis dan bergizi yang dihasilkan oleh serangga sehingga mereka benar-benar bekerja untuk melindungi hama dari musuh alami mereka.
Sementara tanaman pada tanaman hias inilah yang dapat menjadi pertanda bahwa tanaman memiliki masalah lain.
Cara membasmi semut di tanaman hias dalam pot
Cara yang terbilang mudah untuk mengusir semut adalah dengan membuat kombinasi antara umpan denan penggunaan sabun insektisida.
Baca Juga: Banyak yang Tak Tahu Manfaat Garam Untuk Tanaman, Salah Satunya Buat Bunga Jadi Lebih Banyak
Moms bisa meletakkan umpan pada sepanjang jalan yang dilalui semut menjauhi tanaman.
Kemungkinan besar, mereka memiliki sarang yang lebih besar di luar.
Ketika melihat umpan tersebut, semut akan membawanya menuju sarang karena mengira itu makanan.
Kemudian umpan tersebut bisa menjadi membasmi seluruh koloni semut tersebut yang dapat mengurangi masalah serupa terjadi di kemudian hari.
Langkah selanjutnya yang bisa Moms lakukan adalah ambil tanaman di luar dan rendam tepat di atas permukaan tanah dalam larutan 1 hingga 2 sendok makan sabun insektisida dengan 1 liter air. Biarkan selama 20 menit.
Secara perlahan itu akan membunuh semut-semut yng menempel. Jika masih ada semut yang menempel, sikat semut sampai tidak ada yang tersisa.
Keluarkan tanaman dari larutan dan biarkan mengering.
Cara membasmi semut di tanaman hias dalam pot dengan cara alami
Namun bila Moms tidak menyukai cara yang menggunakan bahan kimia, ada beberapa solusi alami yang dapat dicoba.
1. Jeruk
Sudah banyak yang tahu, kalau semut menyukai manis, tetapi mereka membenci zat asam yang kuat.
Dengan demikian, memberinya jeruk bisa menjadi musuh mereka dan secara alami dapat mengusir semut dari tanaman.
Caranya cukup dengan ambil perasan kulit jeruk untuk mengambil jusnya.
Atau jika ingin membuat pengusir semut yang lebih kuat, rebus kulit setengah lusin jeruk dalam air selama lima belas menit.
Blender kulit dan air dalam food processor dan tuangkan campuran di sekitar tanaman.
2. Sabun cuci piring
Sabun cuci piring mengandung minyak pepermint yang sangat efektif untuk mengusir semut.
Untuk membuat larutan pembasmi semut ini yang Moms butuhkan adalah 1 sendok teh sabun cuci piring cair dalam 1 liter air hangat.
3. Rempah-rempah
Rempah-rempah seperti kayu manis, cengkeh, bubuk cabai, bubuk kopi, atau daun teh mint kering memiliki aroma menyengat yang tidak disukai semut.
Yang harus dilakukan, cukup menaburkan bubuk rempah-rempah tersebut di sekitar tanaman.
Maka secara alami, aroma tersebut tidak hanya dapat mengusir semut menjauh dari tanaman tetapi juga membuat aromaterapi menyenangkan menguar ke seluruh ruangan.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR