Puskesmas menyediakan jasa kontrol jantung juga, karena puskesmas merupakan salah satu fasilitas kesehatan yang bisa Moms dan Dads kunjungi setiap waktu.
Apabila Moms atau Dads takut bayar mahal untuk melakukan pemeriksaan jantung di rumah sakit maka bisa datang ke Puskesmas.
Puskesmas merupakan fasilitas kesehatan yang paling dekat dengan masyarakat saat ini.
Melakukan pemeriksaan jantung di Puskesmas juga gratis untuk para peserta BPJS Kesehatan.
Namun, bagi para Moms yang bukan peserta BPJS Kesehatan bisa bayar secara mandiri.
Pemeriksaan jantung di Puskesmas namanya adalah EKG (Elektrokardiogram).
Harga EKG di Puskesmas sendiri sangat murah Moms, yakni Rp30.000.
Sangat terjangkau bukan? jadi, jangan ragu lagi untuk melakukan pemeriksaan di Puskesmas.
Pemeriksaan jantung di Puskesmas juga tidak memakan waktu lama.
Sehingga Moms tak perlu khawatir dan ragu lagi untuk datang ke Puskesmas.
Nyeri dada merupakan gejala penyakit jantung yang paling umum dirasakan oleh banyak orang.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR