Moms juga bisa andalkan tanaman herbal jintan sebagai obat untuk penyakit kulit.
Sebab, pada daun jintan, terdapat kandungan senyawa zat fitosterin-B, yang bersifat sebagai antiseptik alami.
Kandungan itulah yang membuat jintan kerap kali diandalkan sebagai obat untuk menyembuhkan penyakit kulit, khususnya peradangan pada kulit akibat jamur.
Dikenal sebagai bahan utama dalam pembuatan rokok, rupanya tembakau juga berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit kulit, Moms.
Khasiat ini bisa didapatkan melalui daun dari tembakau.
Daun tembakau memiliki kandungan senyawa polifenol dan flavonid, yang bermanfaat untuk menyembuhkan peradangan pada berbagai macam masalah kulit.
Tembakau juga bermanfaat untuk memicu produksi kolagen pada kulit lo, Moms.
Tak hanya untuk menyedapkan rasa makanan, bawang putih ternyata juga dapat dimanfaatkan sebagai obat penyakit kulit.
Sebab, terdapat kandungan senyawa sulfur bernama thiacremonon dan juga allicin yang berperan sebagai anti-inflmasi untuk menyembuhkan peradangan yang diakibatkan oleh berbagai jenis penyakit kulit.
Beberapa penyakit kulit yang bisa disembuhkan dengan bawang putih antara lain kudis, kurap, kutu air hingga panu, Moms.
Itulah beberapa jenis tanaman herbal yang dapat menyembuhkan penyakit kulit.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Geralda Talitha |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR