Nakita.id - Mesin pendingin atau kulkas dinilai jadi penolong untuk menyimpan bahan makanan mentah dan matang.
Apalagi jika kulkas tersebut dilengkapi dengan freezer.
Jika bahan-bahan makanan disimpan di freezer, pasti akan membuat usia bahan makanan tersebut lebih lama.
Tetapi ternyata tak semua makanan bisa disimpan di dalam freezer lho Moms.
Beberapa makanan yang disimpan di dalam freezer justru membuat kualitasnya menurun.
Akhirnya, kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya akan berkurang.
Mengutip dari Martha Stewart, inilah berbagai bahan makanan yang sebaiknya tidak disimpan di dalam freezer.
Dinilai dapat awet dan tahan lama, siapa sangka menyimpan mentimun ke dalam freezer adalah kesalahan fatal yang masih banyak dilakukan.
Mentimun merupakan sayuran yang tinggi kadar air.
Ketika sayur yang mengandung tinggi air disimpan dan dibekukan, maka makanan tersebut menjadi tidak layak makan.
Hal ini karena kandungan air akan membeku, meluas, dan akhirnya membentuk kristal.
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR