Nakita.id - Mungkin selama ini Moms asal tanam tanaman hias lidah mertua saja di rumah, padahal tanaman tersebut mendatangkan berbagai manfaat pada tubuh kita lo, Moms.
Penasaran? Simak selengkapnya di sini.
Tanaman lidah mertua dengan dedaunannya yang ramping dan runcing menjadikannya tanaman yang bagus untuk ide dekorasi rumah minimalis.
Tanaman ini adalah pilihan yang baik karena memiliki daun yang sempit dan ramping yang cocok dengan tema rumah yang halus.
Maka dari itu lidah mertua sering kali dipilih untuk menjadi tanaman hias di dalam rumah.
Walaupun banyak juga yang meletakkan lidah mertua di bagian teras atau halaman rumah, tanaman yang satu ini juga pas untuk mempercantik ruangan.
Apalagi, daun lidah mertua memiliki motif yang cantik dengan paduan warna kuning dan hijau yang segar.
Di dalam rumah, tanaman hias biasanya diletakkan di ruang tamu atau ruang kerja.
Tak hanya untuk meningkatkan impresi para tamu saat datang, tanaman hias dengan warna hijau segar penting untuk menyegarkan mata setelah sibuk bekerja dan menatap laptop.
Tapi, banyak yang belum tahu kalau ternyata banyak sekali manfaat tanaman hias lidah mertua untuk kesehatan Moms dan Dads.
Ya, hanya dengan meletakan lidah mertua di salah satu sudut rumah, kesehatan semua anggota keluarga akan naik.
Baca Juga: Coba dengan Cara Alami, 5 Tanaman yang Rupanya Mampu Mengusir Ular dari Pekarangan Rumah
Bahkan bisa saja Moms, Dads, dan anggota keluarga lainnya tak pernah pergi ke rumah sakit karena kesehatan tubuh selalu terjaga.
Mau tahu manfaat lidah mertua untuk kesehatan?
Bukan sekadar tanaman hias biasa, lidah mertua juga memiliki manfaat luar biasa untuk kesehatan manusia.
Jadi Moms tidak akan sia-sia jika menanam tanaman hias lidah mertua di rumah.
Apalagi lidah mertua merupakan tanaman hias indoor, jadi bisa ditanam di dalam rumah.
Mengutip dari Homes and Garden berikut penjelasan mengenai manfaat lidah mertua untuk kesehatan.
Lidah mertua memiliki kemampuan untuk memurnikan udara lebih baik daripada kebanyakan tanaman dalam ruangan lainnya, sehingga menjadi pilihan yang sangat baik untuk pencinta tanaman hias serta orang yang sadar kesehatan.
Lidah mertua mampu menyerap karbon monoksida dalam jumlah berlebihan dan mengeluarkan oksigen serta menyaring racun lain dari udara seperti benzena, xilena, trikloroetilen, dan formaldehida.
Sebuah laporan teoritis yang diterbitkan di Universitas Harvard menunjukkan bahwa lidah mertua adalah salah satu tanaman hias yang paling banyak memberi oksigen, sehingga manfaat kesehatannya bagi manusia tidak dapat disangkal.
Lidah mertua secara efisien menyerap racun dan melepaskan oksigen ke lingkungan.
Tanaman dapat melepaskan kelembapan di udara dan mengurangi risiko alergi di udara secara efektif.
Lidah mertua juga mampu mengurangi karbon dioksida (CO2) bahkan di malam hari.
Hal ini disebabkan oleh Crassulacean Acid Metabolism (CAM).
CAM memiliki kemampuan untuk melakukan jenis fotosintesis tertentu yang biasanya dilakukan oleh tanaman yang toleran kekeringan, iklim kering dan tanaman sukulen.
Mereka membuka stomata pada malam hari untuk meminimalkan kehilangan air dalam kondisi iklim panas.
Lidah mertua juga secara aktif untuk membantu penyerapan radiasi, salah satunya radiasi yang ditimbulkan oleh barang-barang elektronik.
Oleh karena itu, sangat pas untuk melatakkan tanaman ini di areal meja tamu atau ruang keluarga yang sering dipakai untuk berkumpul.
Bunga lidah mertua memiliki bau yang khas dan kemampuan untuk menghisap segala sesuatu yang tak baik bagi manusia.
Di beberapa negara maju seperti China dan Perancis malah menjadikan lidah mertua sebagai parfum.
Oleh karena itu, sangat cocok meletakkan lidah mertua di kamar mandi maupun dapur yang kerap dan berbagai tempat lainnya yang meninggalkan bau bau menyengat.
Lidah mertua juga secara aktif untuk membantu penyerapan radiasi, salah satunya radiasi yang ditimbulkan oleh barang-barang elektronik.
Oleh karena itu, sangat pas untuk melatakkan tanaman ini di areal meja tamu atau ruang keluarga yang sering dipakai untuk berkumpul.
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR