Nakita.id - Penyebab umum anak kurus sampai saat ini masih belum diketahui banyak orangtua.
Padahal, penting sekali bagi orangtua seperti Moms untuk mengetahui beberapa penyebab umum anak kurus itu sendiri.
Berikut ini beberapa penyebab umum anak kurus yang wajib Moms ketahui mulai sekarang.
Setiap orangtua tentu menginginkan sang buah hatinya tumbuh sehat.
Khususnya, anak memiliki berat badan yang sehat serta ideal.
Apabila berat badan anak kurang atau anak kurus, tentu Moms sebagai orangtua akan merasa sangat khawatir.
Pasalnya, anak kurus seringkali dikaitkan dengan adanya masalah tumbuh kembang anak.
Meski begitu, Moms harus tahu bahwa tak selamanya anak kurus ini menjadi salah satu tanda adanya masalah tumbuh kembang anak.
Ada banyak sekali penyebab seorang anak bisa kurus, Moms. Beberapa diantaranya merupakan penyebab yang umum terjadi.
Lantas, apa saja penyebab umum anak kurus itu sendiri?
Melansir dari Parenting FirstCry, berikut ini beberapa penyebabnya yang wajib Moms ketahui mulai sekarang.
Baca Juga: Anak Kurus Tapi Aktif, Apakah Hal Ini Normal? Simak Penjelasannya di Sini!
Sebelumnya, Moms harus tahu bahwa tumbuh kembang anak sangat besar dimainkan oleh faktor genetik.
Jadi, apabila Moms dan pasangan sama-sama kurus, maka besar juga kemungkinannya Si Kecil akan tumbuh dengan badan yang kurus.
Oleh karenanya, Moms tak perlu khawatir akan hal ini.
Bahkan, kebanyakan dokter tidak akan memberikan pengobatan khusus kecuali memastikan agar kebutuhan nutrisinya tercukupi setiap harinya.
Penyakit-penyakit, seperti radang usus atau GERD, ternyata juga membuat anak kurus atau memiliki berat badan yang rendah.
Si Kecil kemungkinan besar akan menolak makan jika mengalami gejala-gejala seperti maag atau sakit perut parah.
Apalagi, jika Si Kecil kerap muntah atau diare, sehingga sangat dibutuhkan observasi lebih lanjut oleh dokter terkait.
Si Kecil dengan hipertiroidisme atau memiliki tiroid yang terlalu aktif ternyata juga dapat menyebabkan berat badannya kurang.
Selain itu, Si Kecil juga akan menjadi mudah marah dan gugup.
Mudah marah dan gugup ini merupakan tanda-tanda lain dari hipertiroidisme.
Untuk memastikan Si Kecil benar-benar memiliki hipertiroidisme, diperlukan tes darah terperinci di fasilitas kesehatan terdekat.
Baca Juga: 3 Penyebab Anak Kurus Padahal Makan Banyak, Salah Satunya Faktor Kesehatan
Penyebab umum anak kurus lainnya yang juga wajib Moms ketahui adalah anak memiliki gangguan makan.
Di zaman sekarang ini, gangguan makan pada anak ini menjadi masalah yang umum terjadi.
Tanda-tanda yang kerap terlihat adalah muntah setelah makan, diet berlebihan, atau bahkan mengurangi porsi makannya.
Selain dokter anak, Si Kecil dengan gangguan juga perlu diperiksa lebih lanjut oleh psikologis anak.
Masih melansir dari Parenting FirstCry, berikut ini beberapa tanda seorang anak bisa kurus.
- Sakit pada tulang atau persendian
- Berat badan berkurang
- Lemak tubuh dan massa otot rendah
- Pertumbuhan tidak sesuai target
- Perubahan suasana hati, kecemasan, kesulitan belajar, sulit fokus
- Struktur tulang lembek atau tidak keras
Baca Juga: 3 Jenis Vitamin Anak Kurus yang Bermanfaat untuk Menambah Berat Badannya, Apa Saja?
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR