Nakita.id - Inilah kunci jawaban PKN SMA kelas 11 halaman 97.
Artikel ini bertujuan untuk memudahkan belajarmu dengan memberikan referensi jawaban soal yang diberikan.
Namun artikel ini hanya menyuguhkan gambaran jawaban bukan jawaban mutlak.
Kendati demikian jawaban dari sumber lain sangat disarankan.
Kunci Jawaban PKN SMA Kelas 11 Halaman 97
a. Sebutkan contoh pelanggaran norma dan kesepakatan berdasarkan pengalaman di sekolah!
Pembahasan:
Berikut contoh pelanggaran norma di sekolah:
- Telat datang ke sekolah
- Mencoret-coret tembok
- Mengabaikan perintah guru
- Berkata kasar
- Berpakaian tidak rapi
Baca Juga: Kunci Jawaban Lengkap Bahasa Inggris Kurikulum Merdeka Kelas 10 SMA Chapter 6 Halaman 140
Contoh pelanggaran kesepakatan di sekolah:
- tidak melaksanakan piket kelas
- tidak menjalankan kewajiban sebagai ketua kelas
- Mencontek pada saat ujian
- Berbuat gaduh di dalam kelas
b. Mengapa kita perlu menaati norma dan kesepakatan?
Pembahasan: Kita perlu menaati norma dan kesepakatan supaya menciptakan keamanan dan ketertiban di lingkungan dan mencegah timbulnya konflik dan perpecahan.
Mengatur dan membatasi tingkah laku seseorang agar tidak bertindak sewenang-wenang.
c. Apa dampak dari melanggar norma dan kesepakatan?
Pembahasan: Melanggar norma dan kesepakatan akan memberikan dampak berupa sering terjadinya konflik dan perpecahan di lingkungan sekitar.
Merugikan orang lain dan diri sendiri atas pelanggaran yang dilakukan.
Menerima sanksi atau hukuman yang setimpal dengan perbuatannya.
Nah itulah referensi jawaban soal PKN SMA kelas 11.
Baca Juga: Kunci Jawaban PAI dan Budi Pekerti Kelas 10 SMA Halaman 80-83 Soal Pilihan Ganda Kurikulum Merdeka
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Penulis | : | Hanifa Qurrota A'yun |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR