Nakita.id – Siapa sih orangtua yang tidak menginginkan anaknya tumbuh menjadi sosok yang mandiri?
Tentu saja Moms juga memiliki harapan yang sama agar rasa mandiri yang dimiliki Si Kecil bisa tumbuh sejak dini.
Ini dilakukan agar anak bisa tumbuh dan tidak selalu bersandar pada orang lain.
Anak yang mandiri akan tumbuh menjadi sosok yang memiliki rasa percaya diri tinggi.
Mereka juga akan menjadi pribadi yang penuh akan tanggung jawab.
Si Kecil yang berkepribadian mandiri cenderung tidak egois.
Namun sifat mandiri yang dimiliki Si Kecil tentu tidak bisa datang dengan sendirinya.
Sikap mandiri ini harus didik sedini mungkin.
Melatih anak agar mandiri bisa dilakukan sejak anak berusia 1 tahun ke atas.
Untuk bisa belajar mandiri Moms perlu melakukannya dengan pola pengasuhan yang sesuai.
Berikut pola asuh orangtua dalam mendidik anak menjadi lebih mandiri dari kecil yang dilansir dari berbagai sumber.
Baca Juga: Jenis-jenis Pola Asuh yang Bisa Diterapkan pada Anak yang Baik untuk Perkembangan Si Kecil
Pola asuh orangtua dalam mendidik anak menjadi lebih mandiri dari kecil bisa dilakukan dengan membuat rutinitas harian.
Moms bisa menjelaskan kegiatan rutin setiap harinya, seperti memberitahu waktu sarapan, mandi, belajar, atau bermain.
Pastikan jadwal ini tidak berubah-ubah ya Moms agar Si Kecil mudah menghafal dan merasa memiliki kontrol atas kegiatan yang dilakukannya.
Apabila hal ini dilakukan setiap hari, lama-lama anak akan terbiasa dan melakukan rutinitas hariannya tanpa perlu bantuan dari orang lain.
Dengan membuat jadwal kegiatan secara rutin juga membuat anak menjadi lebih bertanggung jawab.
Beberapa orangtua kerap memberikan larangan atau aturan yang terlihat berlebihan.
Hal apapun yang dilakukan sang buah hati seakan salah dan tidak boleh dilakukan.
Padahal, mengekang seccara berlebihan dan membatasi geraknya hanya akan membuat Si Kecil sulit untuk mandiri.
Anak bisa jadi generasi yang mandiri karena mereka percaya dengan kemampuan yang dimiliki.
Untuk melatih rasa kepercayaan dirinya muncul, maka biarkan anak bebas bergerak dan bereksplorasi.
Biarkan anak mengambil keputusan sendiri dan mencoba melakukan banyak hal dengan kemampuannya, Moms bisa memberikan saran jika diperlukan tanpa terkesan menjatuhkan.
Baca Juga: Cara Membedakan Pola Asuh Anak dan Remaja, Jadikan Perkembangan Diri Lebih Baik
Pada dasarnya, anak akan mencontoh apa yang dilakukan orang terdekatnya dalam berperilaku,
Dengan begitu, Moms bisa menjadi contoh yang baik dan mengajarkannya terlebih dahulu sebelum meminta Si Kecil untuk menjadi pribadi yang mandiri dan penuh tanggung jawab.
Lakukan aktivitas-aktivitas yang membangun rasa mandiri pada anak.
Seperti misalnya setiap bangun tidur minta Si Kecil untuk turut serta merapihkan kamar tidur bersama-sama.
Rasa kasih sayang yang diberikan orangtua terhadap anak memang sangat besar.
Terkadang Moms kerap memberikan apapun yang Si Kecil minta.
Moms dengan rela memenuhi setiap hal yang ia inginkan tanpa memikirkan dampak yang bisa ditimbulkan.
Cara mendidik seperti ini jika dilakukan secara terus-menerus justru mendorong anak untuk selalu bergantung pada orangtuanya.
Memang, menyayagi dan terlalu memanjakan anak merupakan dua hal yang berbeda.
Biarkan anak melakukan sesuatu yang mereka inginkan sendiri, tetapi tetap di bawah pengawasan
Dengan begitu anak bisa menghormati arti sebuah usaha.
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Pola Asuh Demokratis Beserta Dampak Bagi Perkembangan Anak
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR