Nakita.id - Ada banyak cara berinvestasi, salah satunya nabung emas.
Saat ini, nabung emas seolah menjadi tren investasi yang sangat digemari.
Tak hanya mudah didapat, nabung emas ini juga menjanjikan untung yang cukup menggiurkan.
Ada berbagai cara nabung emas.
Tapi belakangan yang sedang populer adalah nabung emas di pegadaian.
Apakah bisa?
Melansir dari laman resmi Pegadaian, pihaknya mengadakan salah satu program yaitu Pegadaian Tabungan Emas.
Produk Tabungan Emas Pegadaian ini merupakan layanan penitipan saldo emas yang memudahkan masyarakat untuk melakukan investasi emas.
Dengan mengikuti program ini, memungkinkan nasabah melakukan investasi emas secara mudah, murah, aman, dan juga terpercaya.
Lantas bagaimana cara menabung emas di pegadaian dan apa saja syarat yang berlaku?
Mengutip dari laman resmi Pegadaian, cara menabung emas di Pegadaian sangat mudah.
Berikut adalah langkah-langkahnya.
1. Datang ke outlet Pegadaian atau agen Pegadaian.
Moms juga bisa mendaftar secara online melalui aplikasi Pegadaian Digital yang bisa di-download di AppStor atau Playstore.
2. Isi formulir permohonan pembukaan rekening tabungan emas.
3. Lampirkan kartu identitas diri (KTP/Paspor).
Syarat agar Moms bisa nabung emas di Pegadaian adalah sebagai berikut.
1. Memiliki identitas diri yang masih berlaku (KTP/Paspor)
2. Mengisi formulir pembukaan rekening tabungan emas
3. Membayar biaya transaksi tabungan emas
Berikut adalah langkah menabung emas di Pegadaian untuk Pemula.
Berikut adalah cara menabung emas melalui outlet Pegadaian:
Baca Juga: Simak Cara Menabung Emas untuk Pemula
- Mengisi formulir pengajuan dan membawa kartu identitas berupa KTP ke outlet Pegadaian terdekat
- Membayar biaya administrasi sebesar Rp10.000, biaya pengelolaan rekening Rp30.000, dan biaya materai.
- Selanjutnya, nasabah perlu membeli emas mulai dari 0,01 gram
- Menandatangani buku rekening
Berikut cara nabung emas melalui aplikasi Pegadaian Digital
- Download aplikasi Pegadaian Digital melalui Playstore maupun Appstore
- Lakukan registrasi terlebih dahulu
- Pilih menu tabungan emas
- Input data diri dan pilih cabang lokasi pembukaan rekening
- Pilih metode pembayaran
- Lakukan pembayaran sesuai petunjuk
- Rekening telah aktif
- Buku tabungan emas Pegadaian dapat diambil di cabang pendaftaran
Untuk melakukan tabungan emas, Moms dikenai biaya transaksi.
Berikut adalah besaran biaya transaksi tabungan emas di Pegadaian:
- Biaya transfer emas ke rekening lain melalui outlet Pegadaian: Rp2.000,-/transaksi
- Biaya transfer emas ke rekening lain melalui aplikasi Pegadaian Digital: Rp0,-
- Biaya pencetakkan rekening koran tabungan emas di outlet Pegadaian: Rp2.000,-/lembar
- Biaya penggantian buku tabungan emas yang hilang atau rusak di outlet Pegadaian: Rp 10.000,-/buku
- Biaya penitipan emas per tahun dibayar di muka: Rp30.000,-/rekening
- Biaya penutupan rekening tabungan emas di outlet Pegadaian: Rp30.000,-/rekening
Baca Juga: Jangan Bingung, Begini Cara Menjual Emas Tanpa Surat Tapi Tetap Untung
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR