Nakita.id – Cara membedakan emas asli dan palsu, begini langkah-langkahnya.
Sebelum membeli, Moms perlu mengetahui cara membedakan emas asli dan palsu.
Dengan mengetahui, cara membedakan emas asli dan palsu, Moms dapat terhindar dari penipuan.
Pasalnya, tak jarang ada sejumlah oknum yang menjual emas dengan harga lebih murah.
Jika melihat harga emas lebih murah, siapa yang tidak tertarik, bukan?
Untuk menghindari hal itu terjadi, ada beberapa cara yang bisa Moms lakukan.
Tenang saja Moms, cara membedakan emas asli dan palsu ini mudah sekali, kok.
Wah, bagaimana caranya, ya?
Yuk, simak berikut ini penjelasannya.
Melansir dari Kompas, berikut ini beberapa cara membedakan emas asli dan palsu yang bisa Moms lakukan.
Perbedaan antara emas asli dan emas palsu bisa dilihat dari fisiknya.
Moms bisa lihat tanda-tanda khusus yang biasanya ada di emas murni atau emas batangan. Misalnya, ada cap yang menandakan kadar emas tersebut.
Baca Juga: Jangan Mudah Tertipu, Simak Tips Membeli Emas Murni Berikut Ini!
Umumnya, emas menggunakan satuan fineness, tetapi lazimnya dikenal dengan menggunakan satuan karat dalam angka mulai dari 10K, 18K, dan 24K.
Silakan Moms coba pegang dengan baik emas yang dibeli tersebut, kemudian coba gosok permukaan emasnya menggunakan telapak tangan atau telunjuk.
Jika setelah digosok warnanya jadi pudar dan tidak seragam, bisa dipastikan itu adalah emas palsu, begitu pun sebaliknya.
Emas adalah logam mulia lunak, sehingga mudah sekali dibentuk.
Jika si penjual menawarkan emas dengan kadar tinggi, maka Moms bisa cek lunak atau tidaknya emas tersebut dengan mudah.
Karena semakin tinggi kadar karatnya, maka emas akan jadi semakin lunak.
Cara mengetahui asli dan palsunya emas tersebut paling mudah adalah dengan menggigit bagian permukaan emas.
Jika setelah digigit, ada bekas gigitan yang tertinggal, itu artinya emas asli.
Walaupun demikian, sangat disarankan sekali agar Moms tidak buru–buru membelinya.
Karena bisa jadi, material yang menyusun emas palsu itu adalah timah, karena logam timah juga termasuk golongan logam lunak.
Pada dasarnya, emas termasuk logam yang sifatnya non magnetis.
Baca Juga: Sebelum Membeli, Perhatikan Dulu Tips Membeli Emas Batangan di Pegadaian
Itu berarti jika didekatkan dengan magnet, emas tidak akan tertarik atau pun menempel.
Harus diingat juga, bahwa pengujian satu ini tak berarti emas yang Moms miliki terjamin keasliannya, sebab masih ada banyak sekali logam lainnya yang memiliki sifat non magnetis.
Cara lain mengetahui mana emas asli dan palsu adalah dengan menggunakan keramik atau kertas.
Jika emas digoreskan ke keramik atau kertas tidak menyisahkan bekas, itu artinya emas tersebut adalah asli.
Tak ada goresan yang tertinggal bisa jadi petunjuk bahwasannya emas tersebut asli.
Tetapi, perlu Moms ketahui kalau cara yang digunakan ini berisiko merusak emas.
Cara terakhir yang bisa Moms coba adalah menggunakan aplikasi CertiEye.
Aplikasi CertiEye ini bisa digunakan melalui ponsel.
Dengan menggunakan CertiEye, Moms bisa mengetahui apakah emas batangan yang dimiliki asli atau palsu.
Nah, itu dia Moms cara membedakan emas asli dan palsu.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Perhatikan Baik-baik, Sederet Tips Memilih Kalung Emas yang Tidak Mudah Putus
Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Cara Membedakan Emas Asli dan Palsu dengan Mudah".
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR