Konsep perubahan sifat material pada ukuran nano didasari oleh dua aspek, yaitu (1) ukuran material (2) luas permukaan material.
Berikut adalah uraian masing-masing aspek tersebut.
Ingat kembali mengenai sifat keperiodikan unsur, salah satunya adalah jari-jari atom.
Semakin pendek jari-jari atom maka ukuran atom makin kecil.
Material yang merupakan gabungan atom jika direduksi menjadi skala nano dapat menunjukkan sifat yang sangat berbeda dibandingkan dengan apa yang ditampilkan pada skala makro.
Contohnya antara lain:
(1) tembaga adalah zat buram namun bisa menjadi transparan
(2) platina adalah bahan inert yang berubah menjadi katalis.
(3) aluminium merupakan bahan yang sulit terbakar ternyata dapat menjadi mudah terbakar.
(4) emas yang tadinya padatan dapat berubah menjadi cairan pada suhu kamar
(5) silikon yang bersifat isolator ternyata dapat bersifat konduktor.
Baca Juga: Konsep Struktur Atom Materi IPA Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR