Nakita.id - Berikut sejumlah berita terpopuler yang dirangkum oleh Nakita pada hari Selasa (29/11/2022).
1. Cara Membuang Kecoa Mati di Rumah, Jangan Langsung Disentuh!
Yuk, Moms ketahui cara membuat kecoa mati di rumah dengan cara yang benar.
Apakah di rumah akhir-akhir ini didatangi oleh berbagai macam hewan pengganggu?
Karena menjelang musim hujan, seringkali banyak hewan-hewan pengganggu yang datang ke rumah, tak terkecuali kecoa.
Kecoa tak hanya membuat Moms dan penghuni satu rumah jadi jijik, tapi juga kotor.
Seperti yang kita ketahui, kecoa bisa muncul dari mana saja. Dari gorong-gorong, dari lantai yang bolong, bahkan hingga dari lubang di kamar mandi.
Biasanya, Moms mematikannya dengan menggunakan semprotan antiserangga. Beberapa saat kemudian, kecoa pun tak berdaya. Setelah diketahui melemah gerakannya, segera singkirkan.
Tapi, seringkali Moms menyingkirkan kecoa tersebut dengan langsung menyentuhnya. Memang kenapa?
Melansir dari Kompas, karena kotor, menyentuh kecoa secara langsung bisa mengakibatkan infeksi virus atau bakteri yang dibawa oleh kecoa tersebut.
Baca selengkapnya di sini
2. Jangan Lagi Dibuang, Berikut Sederet Kulit Buah yang Mengandung Banyak Manfaat
Para Moms wajib tahu, berikut sederet kulit buah yang mengandung banyak manfaat.
Berbicara mengenai kulit buah banyak sekali yang menganggapnya sebagai sampah.
Karena, banyak yang beranggapan bahwa kulit buah tidak memiliki manfaat lagi.
Padahal, ada sederet buah yang kulitnya justru memiliki banyak manfaat.
Tapi sayangnya, masih banyak orang yang belum mengetahui itu.
Manfaat kulit buah untuk kesehatan sungguh luar biasa.
Jika Moms berpikir bahwa hanya daging buah yang kaya akan manfaat itu salah Moms. Kulit buah juga kaya akan manfaat, dan mengandung banyak vitamin.
Vitamin sendiri sangat dibutuhkan oleh tubuh Moms. Karena dengan asupan vitamin, bisa membuat tubuh menjadi lebih sehat.
Maka dari itu, kali ini Nakita akan memberitahu sederet buah yang kulitnya memiliki manfaat.
Baca selengkapnya di sini
3. Rekomendasi Nama Bayi Perempuan Kristen Lahir Bulan Desember
Berikut inspirasi nama bayi perempuan Kristen yang lahir bulan Desember.
Bagi Moms yang ingin melahirkan di bulan Desember tentu saja tidak boleh lupa dalam menyiapkan nama bayi.
Nama bayi memang baiknya disipkan sebelum sang buah hati lahir ke dunia.
Supaya ketika dilahirkan bayi tersebut langsung memiliki nama.
Moms juga tak perlu ribet lagi memikirkan nama yang bagus untuk sang buah hati.
Bila disiapkan dari jauh-jauh hari, maka nama bayi pun bisa dipilih tidak buru-buru.
Sehingga, Moms dan Dads bisa mencari tahu makna dibalik nama yang akan diberikan kepada anak.
Selain itu, bila bayi sudah langsung memiliki anak ketika lahir maka lebih mudah dalam mengurus berbagai keperluan. Salah satunya adalah keperluan untuk membuat BPJS Kesehatan anak.
BPJS Kesehatan ini memang harus dibuat ketika anak lahir ke dunia. Dengan BPJS Kesehatan, anak pun bisa mendapatkan jaminan.
Baca selengkapnya di sini
4. Pengertian dan Pembentukan Identitas Sosial, Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini agar Tak Keliru
Ternyata ini pengertian dan pembentukan identitas sosial yang jarang diketahui banyak orang.
Salah satu materi yang akan diajarkan dalam mata pelajaran IPS adalah tentang identitas sosial.
Keberadaan identitas sosial sangat penting untuk diketahui para siswa. Sebab identitas sosial merupakan suatu bentuk untuk mengenal diri sendiri.
Agar bisa memahami lebih dalam tentang apa itu identitas, berikut Nakita rangkumkan informasi seputar pengertian dan pembentukan identitas sosial.
Penting untuk para siswa tahu soal apa yang dimaksud identitas.
Melansir berbagai sumber, identitas merupakan kata yang berasal dari bahasa Inggris, identity. Dimana kata identitas dapat diartikan sebagai:
- Kondisi/fakta tentang sesuatu yang sama antara orang yang berbeda
- Kondisi/kenyataan tentang sesuatu hal yang sama
- Kondisi/fakta tentang suat hal yang sama antara dua orang (individualitas)
Baca selengkapnya di sini
5. Badan Sakit-sakitan Gak Karuan, Perempuan Ini Kaget Tubuhnya Mendadak Jadi Sehat Setelah Rutin Makan Alpukat, Ternyata Ini Penyebabnya
Banyak yang belum tahu, berikut ini manfaat makan alpukat setiap hari.
Buah merupakan salah satu makanan yang wajib dikonsumsi setiap harinya. Pasalnya, buah mengandung vitamin, mineral, dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh.
Salah satu buah yang direkomendasikan untuk dimakan setiap hari adalah alpukat. Bukan tanpa alasan alpukat dianjurkan oleh para ahli, Moms. Sebab, alpukat mempunyai segudang manfaat untuk tubuh.
Bahkan, Shubha Rawal, COO Sourcing and Marketing di IG International, mengatakan bahwa, alpukat adalah sumber kesehatan dan nutrisi yang baik dibandingkan dengan beberapa buah dan sayuran lainnya.
Wah, apa saja ya manfaat alpukat? Yuk, simak berikut ini penjelasannya. Banyak yang belum tahu, berikut ini manfaat makan alpukat setiap hari.
Buah merupakan salah satu makanan yang wajib dikonsumsi setiap harinya. Pasalnya, buah mengandung vitamin, mineral, dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh.
Salah satu buah yang direkomendasikan untuk dimakan setiap hari adalah alpukat.
Bukan tanpa alasan alpukat dianjurkan oleh para ahli, Moms. Sebab, alpukat mempunyai segudang manfaat untuk tubuh.
Bahkan, Shubha Rawal, COO Sourcing and Marketing di IG International, mengatakan bahwa, alpukat adalah sumber kesehatan dan nutrisi yang baik dibandingkan dengan beberapa buah dan sayuran lainnya. Wah, apa saja ya manfaat alpukat? Yuk, simak berikut ini penjelasannya.
Baca selengkapnya di sini
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR