Bisa mendengar denyut jantung janin untuk pertama kalinya jadi momen yang paling dinantikan.
Namun, Moms perlu mengetahui kapan detak jantung janin bisa pertama kali didengar.
Dalam wawancara eksklusif bersama Nakita, dr. Pradana Akmaja Chaetawarsa M.Kes, SpOG, Dokter Spesialis Kandungan dari RSUD Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (30/11/2022) menuturkan jika ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendengar detak jantung bayi.
Pemantauan detak jantung bayi dilakukan melalui USG.
Saat Moms melakukan pemeriksaan kandungan, nantinya dokter atau bidan akan menjalani pemeriksaan USG dini.
"Untuk mendengar detak jantung bisa menggunakan USG," ucap dr. Pradana.
Moms dapat mendengar degupan pertama buah hati di sekitar 6 minggu sampai 8 minggu usia kehamilan.
"Untuk USG, usia janin bisa didengar sejak umur kehamilan 6-7 minggu,"
Pada saat USG di minggu ini Moms sudah bisa mendengar irama jantung janin.
"Saat USG kita temukan janin dengan detak jantung dan saat itu bisa didengar pada awal kehamilan," terang dr. Pradana.
Gift The Superpower of Play Bersama Karakter Terbaru dari Lego Brand, Cataclaws
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR