Pada tahap kehamilan 4 minggu embrio seukuran masih sangat kecil. Mereka terdiri dari 2 lapisan sel yang nantinya akan berkembang menjadi organ. Pada akhir minggu ke-4, panjang bayi kira-kira 0,08 inci (2 mm).
Dilansir dari Baby Center, selama fase penting kehamilan ini, embrio tumbuh dan berkembang di dalam lapisan rahim. Ada dua lapisan sel berkembang dalam embrio:
- Epiblast yang akan membentuk seluruh bayi.
- Hypoblast yaitu lapisan sel sementara yang mendukung pertumbuhan embrio, misalnya dengan membuat kantung kuning telur untuk makanan.
Embrio sudah dikelilingi oleh kantung ketuban, yang berisi cairan untuk melindunginya. Plasenta berada pada tahap awal perkembangan, dan juga memiliki dua lapisan.
Beberapa sel masuk ke dalam lapisan rahim untuk memberikan suplai oksigen dari sistem peredaran darah ke bayi. Sel-sel luar membentuk hubungan dengan suplai darah, sedangkan sel-sel dalam membentuk 3 lapisan terpisah:
- Lapisan dalam menjadi paru-paru, perut, sistem pencernaan, dan kandung kemih.
- Lapisan tengah menjadi jantung, pembuluh darah, otot, dan tulang.
- Lapisan luar menjadi otak dan sistem saraf (dan juga kulit dan kuku).
Selama bagian pertama dari tahap kehamilan ini, embrio mengambil makanan dari kantung kuning telur kecil.
Segera setelah itu, plasenta yang berkembang dari lapisan luar kantung ketuban yang mengelilingi embrio mengambil alih peran menyediakan makanan bagi bayi yang sedang tumbuh.
Baca Juga: Telat Haid 5 Hari, Apakah Pertanda Hamil? Berikut Penyebab Menstruasi Sering Terlambat
Rekap Perjalanan Bisnis 2024 TikTok, Tokopedia dan ShopTokopedia: Sukses Ciptakan Peluang dan Dorong Pertumbuhan Ekonomi Digital
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR