Erina juga tampak diberi lulur lima warna.
Lulur lima warna ini sebagai lambang kewajiban rukun Islam.
Setelah prosesi siraman, tubuh Erina dikeringkan.
Lalu dipasang singep kain batik Yogyakarta.
Kain batik itu bermotif Grompol.
Ada makna mendalam dari motif Grompol tersebut.
Arti motif batik Grompol yaitu Erina kini memiliki tanggung jawab untuk mengumpulkan cinta dari dua keluarga.
Seperti nama Grompol yang berarti menyatu.
Prosesi berikutnya dilakukan pemotongan rambut di tiga bagian, yaitu di dahi, ubun-ubun kepala, dan tengkuk.
Setiap bagian yang dipotong memiliki makna simbolis yang mendalam.
Prosesi potong rambut itu mengakhiri acara siraman.
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR