Di antaranya adalah memastikan dia cukup makan dan memiliki popok yang bersih.
Membaca buku dan mendengarkan musik bersama juga dapat membantu menandakan waktu tidur.
Dia bahkan mungkin sudah memiliki beberapa gigi sekarang, jadi menyikat atau menggosok lembut gigi baru dengan kain bersih yang lembab atau jari mungkin juga menjadi bagian dari rutinitas malamnya.
Bayi baru lahir memiliki kebutuhan yang sangat mendasar: popok bersih, makanan, dan tempat tidur yang aman.
Tetapi kebutuhan anak yang berusia 7 bulan mungkin menjadi lebih spesifik.
Saat ini, dia mungkin telah mengembangkan beberapa preferensi tidur.
Misalnya, dia lebih suka suara white noice daripada diam atau seperti dot saat tertidur.
Memastikan kamar tidurnya kondusif untuk tidur nyenyak akan membantu memastikan dia tidur nyenyak di malam hari.
Bayi yang berusia 7 bulan sedang waktunya senang bereksploasi.
Buat dia sibuk di sela-sela tidur siang sehingga dia punya banyak waktu untuk melatih semua keterampilan barunya.
Meski begitu, tetap prioritasnya tidur siang untuk anak. Pastikan tidur siang bayi tidak terganggu dan nyenyak tanpa gangguan.
Baca Juga: Pola Tidur Bayi Usia 0-3 Bulan Penting untuk Perkembangan Si Kecil
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR