Nakita.id - Puting payudara gatal saat menyusui bisa menyebabkan rasa tidak nyaman.
Perlu Moms tahu kalau bukan hal biasa puting payudara gatal saat menyusui.
Cukup banyak penyebab puting payudara gatal saat menyusui, simak penjelasannya!
Menyusi merupakan salah satu kewajiban yang harus Moms lakukan setelah si Kecil hadir ke dunia.
Setidaknya, Moms harus memberikan ASI pada bayi selama 6 bulan - 2 tahun.
Ini penting dilakukan demi tumbuh kembang dan kesehatan anak.
Melansir dari Medical News Today, penyebab puting gatal satat menyusui bisa karena iritasi.
Gejala puting gatal ini bisa diikuti oleh sejumlah kondisi lain.
Mulai dari rasa tidak nyaman, nyeri, hingga bengkak.
Nah, berikut adalah 3 penyebab umum puting gatal saat menyusui.
Yuk simak!
Baca Juga: 10+ Pilihan Makanan Sehat yang Dianjurkan untuk Ibu Menyusui, Bergizi Tinggi
1. Mastitis
Mastitis adalah kondisi peradangan pada jaringan payudara.
Biasanya, kondisi ini disebabkan oleh bakteri yang masuk ke dalam tubuh.
Mastitis bisa terjadi secara tiba-tiba atau hitungan minggu setelah melahirkan.
Kondisi ini bisa menyebabkan gatal dan rasa sakit di kulit atau jaringan payudara bagian dalam.
Ada Moms yang merasakan panas dan nyeri kemudian diikuti demam tinggi.
Dokter akan memberikan anti-biotik untuk mengatasi mastitis.
Jika tidak ditangani dengan benar, mastitis bisa mengancam nyawa.
2. Sariawan Puting
Sariawan pada puting atau payudara merupakan kondisi yang bisa dialami oleh ibu menyusui.
Kondisi ini menyebabkan gatal dan sakit baik di permukaan atau dalam payudara.
Baca Juga: Apa Itu Mastitis pada Ibu Menyusui? Kondisi yang Pernah Dialami oleh Ria Ricis
Mungkin akan sulit menentukan letak rasa sakitnya dana akan memburuk dari waktu ke waktu.
Sariawan payudara bisa terjadi karena penularan mulut bayi.
Itu sebannya, kondisi ini bisa berlangsung bebulan-bulan karena penularan ibu dan bayi.
Dokter harus memberikan obat pada ibu dan bayi agar tidak kambuh lagi.
3. Eksim
Eksim juga bisa menyerang kulit bagian payudara.
Penyakit ini dipicu oleh peradangam yang bisa memicu gatal serta kemerahan pada kulit.
Salah satu eksim jenis ini adalah dermatitis kontak yang bisa menyerang payudara.
Sebagian perempuan mengalami eksim ini di awal-awal menyusui.
Kondisi ini membuat puting payudara menjadi merah dan bersisik.
Baca Juga: 7+ Pantangan Makanan Bagi Ibu Menyusui, Wajib Diperhatikan Moms!
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR