Nakita.id – Kabar duka tengah menyelimuti dunia hiburan Tanah Air atas meninggalnya Abdul Hamid atau yang banyak dikenal sebagai ‘Pak Ogah’.
Pak Ogah meninggal dunia pada Rabu, (28/12/2022) kemarin pada pukul 19.30 WIB.
Kepergian Pak Ogah menyisakan duka mendalam bagi para keluarga.
Kabar meninggalnya Pak Ogah turut dibenarkan oleh sang istri, Yuyun Widayanti.
Namun, dirinya belum bisa memastikan kapan jenazah Pak Ogah akan dimakamkan.
Lantaran keluarga beserta anak-anaknya harus berembug untuk mengonfirmasi terlebih dahulu.
"Belum (tahu untuk dimakamkan di mana dan kapan) nanti setelah pulang baru ada rencana beruntung dulu bareng anak-anak," kata Yuyun seperti yang dikutip dari Tribunnews.
Sebelum meninggal, kesehatan Pak Ogah mengalami penurunan.
Ia sempat menjalani perawatan di rumah sakit selama 18 hari dan sudah pulang dari dua pekan lalu.
Sementera itu, diketahui juga selama empat tahun belakangan bolak balik ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan karena mengalami penyumbatan darah di otak.
Hal tersebut membuatnya mengalami kesulitan berbicara.
Selain itu, beberapa waktu terakhir Pak Ogah juga sempat menjalani perawatan di rumah sakit akibat penyakit stroke.
Ia dirawat di rumah sakit Kartika Husada selama 18 hari sebelum akhirnya diizinkan rawat jalan.
Sebelum menghebuskan napas terakhirnya, Pak Ogah sempat dilarikan ke rumah sakit.
Dirinya rupanya sudah mengalami sakit stroke sebanyak dua kali.
Pada waktu pertama kali Pak Ogah menderita stroke yang menyerang bagian tubuhnya sebelah kanan.
Namun tak berapa lama, kondisi Pak Ogah berangsur kembali menurun.
Ia bahkan kembali dinyatakan mengalami stroke pada bagian tubuh kanannya.
Akibatnya mengalami penyumbatan pembuluh darah di otak hingga ia sulit berkomunikasi.
Ia sempat dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Namun tidak lama, Pak Ogah sudah diperbolehkan pulang ke rumah.
Selain itu, menurut penuturan Yuyun Widayanti, istri Pak Ogah, komunikasi sang suami sudah tidak begitu jelas.
Baca Juga: Jadi Duka Mendalam Masyarakat Indonesia, Begini Riwayat Penyakit Aminah Cendrakasih
Yuyun mengatakan jika Pak Ogah saat itu kerap memanggil namanya apabila ingin mengajak berkomunikasi.
"Bicaranya nya pun sudah sangat sulit dimengerti cuma yang masih jelas panggil ibu dengan panggilan teteh," kata Yuyun dikutip dari Tribunnews.
Ia bahkan sulit untuk beranjak dari tempat tidur setelah total 15 hari menjalani perawatan akibat stroke keduanya itu.
Tidak hanya itu, kondisi Pak Ogah kian menurun sehingga dirinya sudah tak mau makan.
"Sudah susah enggak mau makan. Keinginan makan ada, minta ini itu buat makan, tapi dimakan enggak," lanjut Yuyun.
Karena hal ini Yuyun pun mengkhawatirkan Pak Ogah akan mengalami dehidrasi atau kekurangan cairan dalam tubuh.
Selain itu, pengisi suara di serial ‘Unyil’ itu hanya ingin mengonsumsi meminum teh dalam kemasan.
Kemudian, Pak Ogah dinyatakan meninggal dunia di usia 74 tahun.
Setelah berjuang melawan penyakit stroke yang ia derita di rumah sakit Kartika Husada, Jatiasih, Bekasi.
Ia juga mengalami penyumbatan pembuluh darah di otak sehingga membuatnya sulit berkomunikasi.
Selain itu, diketahui bahwa Pak Ogah juga mengalami gangguan pada lambungnya.
Baca Juga: Penyebab Aminah Cendrakasih Pemeran 'Mak Nyak' di Film Si Doel Meninggal Dunia
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR