Nakita.id – Jika anak kesulitan berteman, Moms dapat membantunya mengembangkan keterampilan sosial mereka.
Dengan begitu dia bisa berinteraksi dengan orang lain dengan tepat, dan bersenang-senang dengan anak-anak lainnya.
Berteman dan bermain bersama memiliki banyak manfaat bagi perkembangan anak.
Sebagian anak secara alami dapat bersosialiasi, namun beberapa di antara mereka kesulitan untuk berinteraksi dengan orang lain.
Untuk mengatasinya, Moms bisa mengajari anak keterampilan yang akan membantunya menjadi lebih pecaya diri dan nyaman berteman.
Hal-hal tersebut bisa dimulai dari langkah kecil.
Berikut ini adalah langkah yang bisa dilakukan pada anak yang tidak mau bergaul dengan orang lain.
Anak-anak pemalu merasa lebih nyaman di rumahnya sendiri, jadi selenggarakan acara bermain di rumah bersama beberapa anak.
Lingkungan itu akan akrab baginya, dan dia akan merasa nyaman dan percaya diri.
Sediakan aktivitas yang membutuhkan lebih sedikit percakapan dan lebih banyak partisipasi.
Dengan cara ini anak tidak akan terbebani dengan lingkungan baru saat mengatasi rasa malunya.
Baca Juga: Cara Mengatasi Anak Tantrum yang Suka Menjerit
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR