Sebenarnya, tidak ada salahnya apabila Moms membeli rumah bekas.
Namun, ketika membeli rumah tersebut Moms harus benar-benar teliti.
Melansir dari Tribunnews, berikut sederet tips membeli rumah bekas:
Ketika hendak membeli rumah bekas, ada baiknya, Moms langsung datang melihat kondisinya.
Hal pertama yang harus dicek adalah kondisi atapnya Moms.
Untuk memeriksanya, bukan berarti Moms harus naik ke atap ya.
Tetapi cobalah keliling rumah sambil melihat atap di setiap ruangannya.
Lihat apakah ada bagian yang rusak, berlumut, hilang, berkarat, dan lainnya.
Ada beberapa rumah bekas yang memang dijual lengkap dengan furnitur di dalamnya.
Jika furniturnya ada pendingin ruangan maka periksalah Moms.
Apakah alat pendingin ruangan tersebut berfungsi dengan baik atau tidak.
Baca Juga: Ini Dia Tips Buat Masker Rumahan untuk Atasi Masalah Jerawat, Siapkan Minyak Kelapa
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR