Nakita.id - Yuk, Moms ketahui cara mencuci celana jins dengan baik dan benar. Pakai mesin cuci atau pakai tangan saja?
Hampir semua orang memiliki celana berbahan jins karena penggunaannya yang praktis.
Tak hanya itu, celana jins juga cocok dipadukan dengan berbagai macam atasan.
Tapi, mencuci celana jins bisa jadi suatu tantangan untuk Moms.
Banyak yang menyarankan baiknya mencuci celana jins menggunakan mesin cuci seperti biasa agar praktis.
Namun, tak jarang juga orang mengatakan mencucinya dengan mengucek langsung lebih aman terhadap warnanya.
Lalu, mana yang benar? Pakai mesin cuci atau mengucek? Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan. Yuk, kita bahas satu per satu.
Ada sederet kelebihan dari mencuci celana denim menggunakan tangan saja.
Biasanya, mencuci menggunakan tangan meminimalisasi gesekan yang terjadi.
Dengan begitu, menggunakan tangan saat cuci jins tak membuatnya jadi lebih mudah rusak dan sobek.
Tak hanya itu saja, warnanya pun jadi lebih terjaga dan tak mudah luntur.
Baca Juga: Macam-Macam Kerusakan Mesin Cuci Dua Tabung dan Cara Mencegahnya
Tentu saja, mencuci dengan tangan memiliki sederet kekurangan, yaitu membutuhkan tenaga lebih.
Jins biasanya berat jika sudah direndam di dalam air.
Melansir dari Denimhunters, ini dia trik mencuci celana jins menggunakan tangan:
1. Kosongkan kantong
2. Siapkan ember, lalu masukkan deterjen cair secukupnya
3. Tuangkan setengah cangkir cuka putih
4. Masukkan celana jins ke dalamnya, lalu kucek menggunakan tangan
5. Rendam selama 60 menit
6. Biarkan di ruang terbuka sampai kering
Sudah jelas, mencuci celana jins tak akan membuat Moms lelah.
Moms hanya harus menuangkan deterjen ke dalam mesin cuci dan celana jins.
Baca Juga: Cara Membersihkan Mesin Cuci yang Berlumut dengan Bahan Rumahan, Hasilnya Kinclong seperti Baru Beli
Putar sesuai dengan durasi yang diinginkan, lalu mesin akan membersihkannya.
Namun, melansir dari Dcleaners, mencuci dengan mesin akan membuat celana jins gampang rusak.
Apalagi jika Moms mencucinya bersamaan dengan baju-baju yang terbuat dari bahan yang lainnya.
Akan susah untuk menyesuaikan cara mencuci yang benar.
Mencuci dengan mesin cuci akan membuat celana jadi lebih mudah bergesekan dengan pakaian yang lainnya.
1. Balik bagian dalam celana jins menjadi di bagian luar
2. Gunakan air dingin biasa
3. Masukkan deterjen, lalu mulai pencucian
4. Jika sudah selesai, gantungkan di tempat terbuka. Jangan yang langsung terpapar oleh sinar matahari
Begitulah cara yang benar untuk mencuci celana jins yang benar baik dengan mengucek atau pakai mesin cuci.
Cara yang manakah yang paling sering diterapkan oleh Moms di rumah?
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR