Memeriksakan diri ke dokter bisa langsung dilakukan agar kondisi diare tidak semakin parah.
Nantinya dokter akan memberikan beberapa obat-obatan untuk memperlambat kerja usus.
Jenis obat yang biasanya diberikan untuk mengatasi diare adalah antibiotik, pereda nyeri, dan obat jenis lainnya.
Tetapi pastikan obat-obatan ini diberikan memang sesuai saran atau telah diresepkan oleh dokter.
Moms perlu ke dokter jika kerap mengalami gejala yang mengkhawatirkan, di antaranya:
- BAB lebih dari 3 hari.
- Feses jadi lebih cair.
- Timbulkan rasa nyeri yang berlebihan.
- Membuat Moms merasa sulit untuk melakukan aktivitas harian.
- Tensi darah yang rendah.
Pengobatan yang dilakukan dengan segera dapat mengurangi risiko terjadinya komplikasi lain yang lebih berbahaya.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Obat Diare Terbaik untuk Orang Dewasa Tersedia di Apotek
GIV Gelar Kompetisi 'The Beauty of GIVing' Guna Dukung Perjalanan Inspiratif Womenpreneur Indonesia
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR