Sebenarnya, ada cara untuk mencegah terjadinya cacingan pada anak. Cara yang paling ampuh adalah konsumsi obat cacing.
Obat cacing yang diberikan setahun dua kali ini mudah ditemukan, baik di apotek maupun posyandu.
Program pemberian obat cacing di posyandu terselenggara satu tahun dua kali. Pastikan Moms tanyakan pada pihak posyandu terdekat mengenai program ini.
Anak berat badannya bisa menurun atau susah naik juga bisa disebabkan karena masalah kesehatan tertentu.
Misalnya, penyakit diare kronis, hati, dan lainnya juga bisa sebabkan berat badan anak turun.
Karena ketika mengalami sakit, anak pun akan lemas dan tidak enak mau melakukan apapun termasuk makan.
Hal tersebutlah yang membuat berat badannya semakin turun dan kurus.
Salah satu faktor yang memainkan peran penting dalam berat badan anak adalah genetika.
Jika kedua orangtua kurus, maka ada kemungkinan anaknya juga kurus. Ini menunjukkan bahwa anak tersebut mewarisi sifat ini dari orangtuanya.
Oleh karena itu, dokter mungkin tidak meresepkan pengobatan tertentu selain memastikan agar kebutuhan nutrisi harian anak selalu terpenuhi.
Penyakit-penyakit, seperti radang usus atau GERD, ternyata juga membuat anak kurus atau memiliki berat badan yang rendah.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Penulis | : | Amallia Putri |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR