Nakita.id - Dalam hubungan suami istri, hubungan intim atau hubungan seksual pasti menjadi kebutuhan yang rutin dilakukan.
Akan tetapi, beberapa menyatakan bahwa hubungan intim yang terlalu sering tidak baik dan beberapa lainnya menyatakan bahwa sering berhubungan intim akan baik bagi rumah tangganya.
Tetapi, bagaimana faktanya?
Mengutip dari Daily Mail, ternyata frekuensi hubungan intim tergantung usia pasangan.
Pasalnya, pasangan yang lebih tua tentu merasa hubungan intim setiap hari menjadi hal yang mustahil dilakukan.
Meski menyenangkan, tetapi aktivitas seksual setiap hari bagi orang tua tentu melelahkan.
Bahkan, terlalu sering berhubungan intim misalnya enam kali dalam sebulan saat sudah tua justru menimbulkan risiko bagi kehidupan seksualnya.
Berbeda dengan usia tua, pasangan muda atau di bawah usia 50 tahun justru memiliki kesempatan berhubungan intim dengan rutin.
Seorang pakar seksual bernama Tracy mengungkapkan bahwa pasangan akan melakukan hubungan intim seminggu sekali dan memiliki manfaat baik.
Meski demikian, penelitian yang ditulis oleh Pepper Schwartz dari Amerika Serikat menyebut bahwa frekuensi tiga hingga empat kali dalam seminggu adalah frekuensi paling tepat bagi pasangan suami istri agar bahagia.
Tak hanya itu, menurut seksolog Indonesia, dr Boyke Dian Nugraha, DSOG, MARS, frekuensi hubungan intim sebenarnya tidak ada batasan bakunya.
Baca Juga: Tips Aman Lakukan Hubungan Intim Saat Hamil Muda, Simak Baik-baik Moms
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR