Pastikan anak tahu jika PR adalah prioritas yang harus mereka selesaikan.
Jangan sampai anak menunda untuk mengerjakan PR yang telah diberikan oleh guru di sekolah.
Ketika sang buah hati sedang mengerjakan PR, Moms bisa temani terus untuk mengartikan instruksi dari tugas.
Moms dan Dads bisa bertanya jawab dengan Si Kecil agar pemahaman dari tugas tersebut bisa ia pahami.
Jika sudah selesai, jangan lupa untuk mengulas kembali tugas yang diberikan.
Tetapi, hindari oleh Dads untuk memberikan jawaban saat anak sedang mengerjakan PR.
Bagaimanapun anak harus mengetahui proses belajar, meski ada kesalahan dalam pengerjaannya.
Moms dan Dads perlu mengajarkan anak untuk mengatur waktu yang ia miliki.
Buatlah daftar hal yang harus mereka kerjakan sesuai dengan prioritasnya.
Bicarakan pada anak untuk memanfaatkan waktu mereka dan hindari hal-hal yang kurang penting.
Moms dan Dads perlu konsisten untuk mengajarkan anak mengatur waktu dengan baik agar mereka terbiasa.
Baca Juga: 6 Makanan yang Bisa Dikonsumsi untuk Berperan Sama Rencanakan Kehamilan Pertama, Apa Saja?
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR