Nakita.id – Soal latihan tentang faktor dan pembuat nol polinomial belum selesai kita bahas.
Pada artikel Kurikulum Merdeka sebelumnya, kita baru membahas soal Latihan D halaman 103 nomor 1-6.
Kini, kita akan lanjut ke nomor berikutnya, yakni nomor 7-12.
Berikut ini penjelasan jawaban Latihan D halaman 103 nomor 7-2 mata pelajaran Matematika Tingkat Lanjut kelas XI SMA Kurikulum Merdeka.
Latihan D
Penerapan konsep
7. Diberikan tiga fungsi polinomial, yaitu f(x) = x3 + x2 – 6x, g(x) = -x3 – x2 + 6x, dan h(x) = x3 – 4x.
Dari ketiga fungsi tersebut, manakah yang grafiknya ditunjukkan seperti pada Gambar 2.24? Jelaskan alasannya.
Jawaban:
Dilihat dari bentuk dan perilaku ujungnya (↖, ↘), grafik yang diberikan merupakan grafik fungsi polinomial berderajat 3 dengan koefisien utama negatif.
Dengan demikian, dari pilihan yang diberikan, fungsi yang paling tepat adalah g(x) = -x3 – x2 + 6x.
Selain itu, karena g(x) = -x3 – x2 + 6x = -x(x + 3)(x – 2), grafik fungsi ini memotong sumbu Y di (0, 0), (-3, 0), dan (2, 0).
Hal ini juga sesuai dengan grafik yang diberikan.
8. Carilah polinomial berderajat 4 yang pembuat nolnya adalah –3, 0, 1, dan 4 dan koefisien x2 -nya adalah 11.
Jawaban:
Polinomial berderejat 4 yang pembuat nolnya –3, 0, 1, dan 4 adalah P(x) = a(x + 3)x(x – 1)(x – 4) = a(x4 – 2x3 – 11x2 + 12x).
Karena koefisien x2 – nya adalah 11, maka a = -1.
Jadi, polinomial tersebut adalah P(x) = - x4 + 2x3 + 11x2 -12x.
9. Jika x + 2 dan x – 3 adalah faktor dari P(x) = 2x3 + ax + bx + 18, tentukan nilai a dan b.
Jawaban:
Jika x + 2 dan x – 3 adalah faktor dari P(x) = 2x3 + ax + bx + 18, maka berdasarkan Teorema Faktor, P(-2) = 0 dan P(3) = 0.
Dengan demikian, diperoleh sistem persamaan linear dua variabel berikut.
Dengan menyelesaikan sistem tersebut, diperoleh a = - 5 dan b = - 9.
10. Carilah semua pembuat nol kompleks dari P(x) = x4 – 5x – 36, kemudian faktorkan polinomial tersebut secara penuh.
Jawaban:
Semua pembuat nol kompeks R(x) adalah –3, 3, –2i, dan 2i. Dengan demikian, R(x) = (x + 3)(x – 3)(x + 2i)(x – 2i).
11. Tentukan selesaian kompleks dari persamaan x3 – x2 + 5 = 10x – 1.
Jawaban:
x = -3, 2 - √2, dan 2 + √2
12. Sebuah peti kemas memiliki panjang 1 meter lebih dari dua kali lebarnya, sedangkan tingginya dua kali lebarnya.
Jika volume peti kemas tersebut 936 m3, tentukan luas permukaan peti kemas tersebut.
Jawaban:
Diketahui sebuah peti kemas memiliki panjang 1 meter lebih dari dua kali lebarnya.
Sedangkan, tingginya dua kali lebarnya.
Volume peti kemas tersebut 936 m3.
Misalkan, l adalah lebar peti kemas tersebut. Maka, informasi tersebut dapat dimodelkan sebagai berikut.
(2 l + 1) l (2 l) = 936
Penyelesaian dari persamaan tersebut adalah l = 6.
Dengan demikian, panjang, lebar, dan tinggi peti kemas tersebut adalah 13 m, 6 m, dan 12 m.
Luas permukaan peti kemas tersebut adalah 2(13 × 6 + 13 × 12 + 6 × 12) = 612 m2.
Nah, itu dia jawaban Latihan D halaman 103 nomor 7-12 mata pelajaran Matematika Tingkat Lanjut kelas XI SMA Kurikulum Merdeka.
Semoga bermanfaat!
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR