- Telur rebus
Telur rendah karbohidrat dan tinggi protein, yang dapat membantu seseorang merasa kenyang lebih lama sepanjang hari.
Manfaat telur untuk menurunkan berat badan bahkan sudah diteliti.
Sebuah studi yang diunggah ke jurnal Nutrition Research menemukan bahwa pria kelebihan berat badan yang sarapan dengan telur makan lebih sedikit kalori sepanjang hari daripada orang yang sarapan tanpa telur.
Camilan kemasan bisa merusak diet rendah karbohidrat yang sedang Moms lakukan.
Sebagian besar makanan kemasan akan mengandung tepung, gula, atau bahan tepung olahan, seperti kentang atau jagung.
Meskipun menggoda, sebaiknya hindari camilan kemasan kecuali jika berasal dari sumber makanan utuh. Contonnya seperti bar yang hanya berisi buah-buahan dan kacang-kacangan.
Roti terutama roti tawar, cenderung tinggi tepung olahan, rendah serat, dan sumber karbohidrat sederhana.
Langsung menghilangkan kebiasaan makan roti mungkin terlihat sulit. Namun, Moms bisa melakukannya secara bertahap.
Misalnya, minggu pertama, berhenti makan kerupuk dan biskuit. Pada minggu kedua, hindari makanan yang dipanggang seperti kue dan muffin. Pada minggu ketiga, berhenti makan roti dan seterusnya.
Nah, itu dia Moms tips berat badan turun dengan kurangi asupan karbohidrat. Selamat mencoba!
Defisiensi Zat Besi pada Anak Sebabkan Gangguan Perkembangan Kognitif dan Motorik
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR