Cara berikutnya untuk mengecek nomor BPJS Kesehatan yaitu dengan menghubungi call center BPJS Kesehatan.
BPJS care center 165 adalah kanal layanan tanpa tatap muka melalui media telepon yang dapat diakses setiap hari selama 24 jam.
Selain mengecek nomor kepesertaan, Moms juga bisa mengecek status peserta hingga tagihan iuran.
Care Center BPJS Kesehatan 165 adalah nomor layanan pengganti yang sebelumnya memiliki nomor 1500400.
Masyarakat juga bisa mengirimkan beragam pertanyaan terkait BPJS Kesehatan melalui akun resmi media sosial BPJS Kesehatan.
Akun resmi media sosial BPJS Kesehatan bisa diakses melalui link:
Instagram: https://www.instagram.com/bpjskesehatan_ri/
Twitter: https://twitter.com/BPJSKesehatanRI
Bila Moms ingin mengetahui nomor BPJS Kesehatan maka bisa datang langsung ke kantor cabang terdekat.
Kantor BPJS Kesehatan ini bisa melayani peserta BPJS Kesehatan di seluruh wilayah Indonesia.
Pada setiap hari kerja (Senin-Jumat) pukul 08.00-15.00 waktu setempat).
Baca Juga: Cara Daftar BPJS Kesehatan untuk Bayi Baru Lahir, Ini Persyaratan yang Perlu Dipersiapkan
Penulis | : | Syifa Amalia |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR