Selain itu, penting untuk diingat bahwa ibu hamil tidak disarankan untuk duduk lebih dari 4 jam.
Sebab, hal ini bisa menimbulkan penyumbatan pembuluh darah pada tungkai.
Namun, jika perjalanan mudik lebih dari 4 jam, selingilah dengan berjalan kaki atau peregangan ringan agar Moms tidak berada dalam posisi duduk terus menerus.
Moms tentu tahu bahwa ruang gerak ibu hamil akan menjadi sangat terbatas, karena perut yang semakin membesar.
Oleh karena itu, Moms bisa pilih pakaian berbahan elastis, longgar, serta menyerap keringat agar nyaman untuk bergerak.
Selain itu, hindari juga menggunakan celana yang memiliki karet dan menekan bagian perut.
Karena, hal ini akan membuat ibu hamil sesak dan perut terasa tidak nyaman.
Itu tadi 6 cara mencegah kelelahan pada ibu hamil di perjalanan mudik lebaran nanti.
Semoga cara-cara diatas bermanfaat ya, Moms.
Ingat, sebelum bepergian jauh, pastikan Moms sudah berkonsultasi dengan dokter kandungannya terlebih dahulu.
Konsultasikan solusi terbaik sesuai dengan usia dan kondisi kehamilan Moms, ya.
Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran, Jasa Penitipan Kucing di Depok Ramai Pengunjung
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR