Nakita.id - Berikut adalah sejumlah berita terpopuler yang dirangkum Nakita pada hari Kamis (27/4/2023).
1. Renggut Nyawa Aktor Iqbal Pakula di Usia 46 Tahun, Waspadai Gejala Awal Sakit Jantung pada Pria
Dunia hiburan Tanah Air berduka usai ditinggalkan oleh salah satu aktor terbaiknya, Iqbal Pakula. Pemain sinetron Iqbal Pakula dikabarkan meninggal dunia pada Selasa (25/4/2023) setelah mengalami gagal napas.
Iqbal meninggal dunia di usia 46 tahun karena penyakit jantung dan leukimia. Ia menghembuskan napas terakhirnya di RS Siloam Semanggi, Jakarta.
Dilansir dari Kompas, istri Iqbal Pakula, Handis Kardinah Reswari memberikan keterangan. Perempuan yang akrab disapa Andiez ini mengatakan kalau sang suami sudah lama memiliki riwayat sakit jantung.
"Jantung sih. Jadi penyakit jantungnya memang parah. Memang ada riwayat jantung," buka Andiez.
Ia menyampaikan kalau kondisi sang suami mulai memburuk pada akhir tahun 2022 kemarin.
"Lalu dia sempat pasang ring jantung pada Desember dan sekarang kambuh lagi," sambungnya.
Andiez berujar kalau Iqbal sudah sering mengeluh lelah dan napasnya berat.
"Sejak awal November 2022, dia itu gampang lelah dan napasnya berat," paparnya.
Baca selengkapnya di sini
2. Bukan Pakai Soda Kue, Pakai Cara Ini Membersihkan Tungku Kompor Jadi Kinclong Lagi
Membersihkan tungku kompor gas tidak selalu harus dengan baking soda atau soda kue.
Moms mungkin pernah mendengar tips membersihkan tungku kompor gas dengan bahan alami. Salah satunya dengan soda kue yang kerap digunakan sebagai pengembang kue.
Kompor gas menjadi salah satu perlengkapan memasak yang sangat diandalkan untuk memasak.
Selain mudah digunakan, kompor gas ini juga mudah ditemukan di pasaran.
Bahkan, beberapa diantaranya dijual dengan harga cukup terjangkau.
Meski begitu, pemakaian yang sering akan membuat kompor sangat kotor, terutama di bagian tungkunya.
Moms harus tahu, pada tungku sendiri sering terdapat noda karat, minyak, serta residu lengket yang lama-kelamaan berubah menjadi hitam.
Meski terdengar sulit, sebenarnya membersihkan tungku kompor gas cukup mudah.
Berikut sejumlah cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan kompor gas seperti dilansir dari laman Today.
Baca selengkapnya di sini
3. Bak Pinang Dibelah Dua, Pertama Kalinya Shah Rukh Khan dan Aryan Khan Jadi Bintang Iklan Bersama, Banjir Pujian Warganet
Shah Rukh Khan dikenal memiliki keluarga yang harmonis.
Diketahui dari pernikahannya dengan Gauri, sang aktor dikaruniai 3 orang anak.
Anak-anaknya diberi nama Aryan Khan, Suhana Khan, dan AbRam Khan.
Banyak yang berharap anak-anak SRK terjun di inudtsri Bollywood seperti ayahnya.
Suhana Khan sudah melakukan debut untuk filmnya. Sementara Aryan Khan baru membintangi beberapa iklan.
Baru-baru ini, Aryan Khan kembali menjadi bintang iklan suatu produk.
Kali ini, iklan yang dibintangi Aryan jadi sorotan. Sebab, bukan hanya Aryan yang tampil.
Melainkan juga sang ayah tercinta, Shah Rukh Khan.
Hal tersebut terungkap melalui unggahan terbaru Aryan.
Baca selengkapnya di sini
4. Rekomendasi Obat Kuat Alami Pria Mudah Didapat, Salah Satunya Apel
Para pria banyak yang membutuhkan obat kuat demi mendapatkan sensasi bercinta yang indah. Sebenarnya, Dads bisa dengan mudah menemukan obat kuat di apotek atau e-commerce.
Namun, banyak yang memilih menggunakan obat peningkat gairah dari bahan alami. Sebab, obat dari bahan alami dinilai lebih aman.
Melansir Times of India, berikut ulasan mengenai bahan alami yang bisa digunakan sebagai obat kuat dan mudah didapatkan.
1. Apel
Rutin makan apel setiap hari bisa membantu mendongkrak gairah bercinta. Dads bisa mengonsumsinya 1 buah per hari.
Selain itu, apel juga bisa dijadikan tonik yang efektif meningkatkan stamina.
Haluskan 5 buah apel lalu tambahkan beberapa bahan seperti:
- 10 tetes air mawar
- Madu secukupnya
Baca selengkapnya di sini
5. Perawatan Alami Mengatasi Komedo Membandel, Gunakan Gula hingga Madu
Komedo bisa membuat wajah tampak kusam dan tidak bercahaya. Selain hidung, komedo juga bisa muncul di area pipi hingga dagu.
Saat ini banyak cara untuk menghilangkan komedo membandel. Salah satunya bisa dengan mengandalkan bahan-bahan alami.
Melansir dari berbagai sumber, berikut ini bahan alami yang bisa menjadi perawatan untuk mengatasi komedo.
1. Lulur Garam atau Gula
Cuci muka dengan pembersih, lalu oleskan garam atau gula ke area yang terkena.
Pijatkan pada kulit dengan gerakan melingkar atau putaran kecil selama sekitar 30 detik.
Setelah selesai, bilas wajah secara menyeluruh dengan air untuk menghilangkan semua sisa scrub.
2. Minyak Pohon Teh
Minyak pohon teh dapat menghentikan pertumbuhan bakteri.
Baca selengkapnya di sini
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR