Meski masih harus menyusui dan mengurus kebutuhan anak, jangan sampai Moms melewatkan waktu istirahat.
Salah satu cara untuk bisa beristirahat adalah ikut tidur ketika anak tidur.
Waktu istirahat tersebut sangat bermanfaat, karena Moms tidak hanya menjaga kesehatan diri sendiri tapi juga calon bayi di dalam kandungan.
Mengurus anak disaat hamil memang lebih melelahkan.
Tapi, bukan berarti Moms lupa untuk tetap berolahraga.
Ya, olahraga saat hamil memberi banyak manfaat untuk kesehatan ibu hamil, lo.
Mulai dari menguatkan otot, meredakan nyeri punggung, hingga meminimalisir stres.
Akan tetapi, pastikan olahraga yang dilakukan bersifat ringan ya, Moms.
Selain itu, sebelum berolahraga, pastikan Moms berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter supaya tak keliru memilih olahraga yang akan dilakukan.
Nah, itu dia Moms cara menjaga kehamilan jarak dekat seperti yang dialami Aurel Hermansyah.
Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Aurel Hermansyah Ajak Ameena Main Pasir di Pantai, Ternyata Ini Manfaatnya Untuk Perkembangan Anak
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR