Nakita.id - Ini cara daftar beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) 2023 Tahap 2, beserta syarat dan jadwalnya.
Pendaftaran LPDP 2023 tahap 2 dibuka mulai hari ini, Jumat (9/6/2023).
Pembukaan pendaftaran LPDP 2023 tahap 2 dijadwalkan hingga tanggal 9 Juli 2023 nanti.
Peserta yang ingin beasiswa LPDP 2023 tahap 2 dapat segera mendaftar melalui situs beasiswalpdp.kemenkeu.go.id.
Kemudian, persiapkan sejumlah dokumen yang dibutuhkan lalu unggah di laman pendaftaran tersebut.
Berikut cara daftar LPDP 2023 tahap 2, mengutip dari laman resminya, sebagai berikut.
1. Peserta dapat mendaftar secara online pada website Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
2. Lengkapi dan unggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada website pendaftaran
3. Pastikan melakukan submit pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.
4. Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis diterbitkan pada tahun 2023 dan sesuai ketentuan LPDP.
Informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program pada laman resmi LPDP, atau klik tautan ini.
Baca Juga: Ajinomoto Membuka Kembali Seleksi Beasiswa Master Program atau S2, Yuk Join
Adapun beberapa ketentuan yang perlu diperhatikan dalam mengunggah dokumen pendaftaran LPDP 2023, adalah sebagai berikut.
1. Siapkan semua dokumen yang akan diunggah
2. Dokumen yang diunggah harus berformat PDF dengan ukuran file maksimal 1 MB.
Tidak diperkenankan mengunggah dokumen berformat .ZIP/RAR
3. Khusus untuk ijazah wajib mengisi tambahan nomor dokumen ijazah yang tertera dalam dokumen ijazah yang Anda Unggah.
Bagi pendaftar yang menyelesaikan jenjang pendidikan sebelumnya di luar negeri, nomor dokumen ijazah Anda berupa nomor Surat Keputusan yang tertera dalam ijazah hasil penyetaraan.
4. Panjang nama file/dokumen maksimum 90 karakter
5. Untuk mengunggah dokumen, silahkan klik tombol Choose File dan pilihan dokumen yang ingin diunggah
6. Kemudian klik tombol Unggah
7. Jika terjadi kesalahan unggah, Anda dapat mengunggah ulang dokumen
8. Seluruh dokumen yang ingin diunggah harus sesuai dengan data yang telah diisikan pada form sebelumnya.
Baca Juga: Login beasiswa.kaltimprov.go.id untuk Cek Hasil Seleksi Beasiswa Kaltim Tuntas Tahap I 2022
1. Warga Negara Indonesia.
2. Telah menyelesaikan studi program diploma empat (D4) atau sarjana (S1) untuk beasiswa magister; program magister (S2) untuk beasiswa doktor, atau diploma empat (D4)/sarjana (S1) langsung doktor.
3. Bagi pendaftar dari diploma empat (D4)/sarjana (S1) langsung doktor wajib memenuhi ketentuan sebagai berikut:
- Memiliki LoA Unconditional dari Perguruan Tinggi tujuan, dan
- Memenuhi seluruh kriteria sebagai pendaftar program beasiswa Doktor (S3).
4. Pendaftar yang telah menyelesaikan studi magister (S2) tidak diizinkan mendaftar pada program beasiswa magister dan pendaftar yang telah menyelesaikan studi doktor (S3) tidak diizinkan mendaftar pada program beasiswa doktor.
5. Bagi pendaftar lulusan perguruan tinggi luar negeri pada jenjang pendidikan sebelumnya, wajib melampirkan
- Hasil penyetaraan ijazah dan konversi IPK dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, melalui laman https://ijazahln.kemdikbud.go.id/ijazahln/
- Tangkapan layar ajuan penyetaraan ijazah dan konversi IPK pada laman Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengenai penyetaraan ijazah dan konversi IPK bagi pendaftar yang penyetaraan ijazah dan/atau konversi IPKnya belum terbit
6. Tidak sedang menempuh studi (on going) program magister ataupun doktor baik di perguruan tinggi dalam negeri maupun perguruan tinggi di luar negeri.
7. Tidak sedang mendaftar, akan menerima, atau menerima beasiswa dari sumber lain yang berpotensi double funding selama menjadi penerima beasiswa LPDP.
Baca Juga: Beasiswa LPDP Tahap 2 Resmi Dibuka Hari Ini! Cek Cara Daftar hingga Persyaratannya Berikut Ini
8. Pendaftar yang melampirkan LoA Unconditional dengan waktu mulai studi yang tidak sesuai dengan ketentuan LPDP maka wajib melampirkan surat keterangan penundaan jadwal perkuliahan program studi dari Perguruan Tinggi yang diunggah bersamaan dengan LoA Unconditional
9. Melampirkan surat rekomendasi sesuai dengan persyaratan masing-masing program.
10. Bagi pendaftar berstatus PNS dan CPNS di semua program beasiswa LPDP wajib melampirkan surat usulan sekurang-kurangnya dari pejabat setingkat eselon II yang membidangi pembinaan/ pengembangan SDM pada Kementerian/ Lembaga atau Pemerintah Daerah untuk mengikuti program beasiswa LPDP kepada LPDP pada saat pendaftaran beasiswa LPDP.
11. Bagi pendaftar berstatus prajurit TNI di semua program beasiswa LPDP wajib melampirkan surat usulan sekurang-kurangnya pejabat yang membidangi pembinaan SDM pada Mabes TNI/ TNI AD/ TNI AL/ TNI AU untuk mengikuti program beasiswa LPDP kepada LPDP pada saat pendaftaran beasiswa LPDP.
12. Bagi pendaftar berstatus anggota POLRI di semua program beasiswa LPDP wajib melampirkan surat usulan sekurang-kurangnya pejabat yang membidangi pembinaan SDM pada Mabes POLRI untuk mengikuti program beasiswa LPDP kepada LPDP pada saat pendaftaran beasiswa LPDP.
13. Memilih Perguruan Tinggi Tujuan dan program studi sesuai dengan ketentuan LPDP.
14. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dan persyaratan Bahasa sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan pada masing-masing program beasiswa.
15. Beasiswa hanya diperuntukkan untuk kelas reguler atau kelas yang ditetapkan oleh LPDP, dan tidak diperuntukkan untuk kelas-kelas sebagai berikut:
- Kelas Eksekutif
- Kelas Khusus
- Kelas Karyawan
Baca Juga: Wajib Catat Supaya Tidak Ketinggalan Informasi, Begini Cara Mencari Beasiswa Untuk Anak Sekolah
- Kelas Jarak Jauh
- Kelas yang diselenggarakan bukan di perguruan tinggi induk
- Kelas Internasional bagi pendaftar tujuan studi dalam negeri;
- Kelas yang diselenggarakan di lebih dari 1 (satu) negara perguruan tinggi, atau
- Kelas lainnya yang tidak memenuhi ketentuan LPDP.
16. Beasiswa dapat diberikan untuk kelas khusus dalam bentuk progam kerja sama antara LPDP dengan instansi lain.
17. Menyetujui surat pernyataan yang telah disediakan pada aplikasi pendaftaran beasiswa LPDP (poin-poin terlampir).
18. Menulis profil diri termasuk riwayat pendidikan yang tidak diselesaikan pada aplikasi pendaftaran.
19. Menulis komitmen kembali ke Indonesia, rencana pasca studi, dan rencana kontribusi di Indonesia.
20. Menulis Proposal Penelitian bagi pendaftar program pendidikan doktor.
21. Jika pendaftar memiliki publikasi ilmiah, prestasi kejuaraan/non kejuaraan, dan pengalaman organisasi maka pendaftar mengisi riwayat publikasi ilmiah, prestasi kejuaraan/non kejuaraan, dan pengalaman organisasi pada aplikasi pendaftaran.
- Pembukaan Pendaftaran: 9 Juni - 9 Juli 2023
- Seleksi Administrasi: 10 - 23 Juli 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 27 Juli 2023
- Seleksi Bakat Skolastik: 7 - 9 Agustus 2023
- Pengumuman Seleksi Bakat Skolastik: 16 Agustus 2023
- Seleksi Substansi: 4 September - 27 Oktober 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 7 November 2023
- Intake Paling Cepat: Januari 2024
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR