Bayi yang masih dalam masa perkembangan sistem sarafnya mungkin mengalami beberapa ketidakmatangan dalam pengaturan tidur mereka.
Hal ini dapat menyebabkan aktivitas yang tidak normal saat tidur, termasuk tidur dengan mata terbuka.
Meskipun tidur dengan mata terbuka pada bayi umumnya tidak berbahaya, ada beberapa langkah yang dapat diambil untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bayi:
Penting bagi orang tua untuk memantau bayi saat tidur dengan mata terbuka.
Pastikan bahwa lingkungan tidur bayi aman, seperti tempat tidur yang nyaman, bebas benda-benda keras, dan bebas dari potensi bahaya.
Jika Moms khawatir atau mengamati perilaku tidur yang tidak normal pada bayi Moms, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter anak.
Dokter dapat melakukan pemeriksaan dan memberikan penjelasan yang lebih terperinci tentang kondisi tidur bayi Moms.
Pastikan bahwa bayi tidur dalam kondisi yang tenang dan nyaman.
Bantu bayi Moms untuk mengembangkan rutinitas tidur yang baik, termasuk memastikan bahwa lingkungan tidur bebas dari gangguan dan stimulasi yang berlebihan.
Usahakan untuk tidak membangunkan bayi saat mereka tidur dengan mata terbuka, kecuali jika ada kekhawatiran nyata tentang keselamatan mereka.
Membiarkan bayi tidur dengan mata terbuka dapat membantu mereka untuk kembali tidur dengan tenang.
Baca Juga: Tips Mudah Melatih Bayi Tidur Sendiri, Supaya Orangtua dan Si Kecil Sama-sama Nyaman
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR