Nakita.id - Jangan sepelekan gejala baby blues pada Moms pasca melahirkan.
Cari tahu gejalanya agar Moms bisa mengatasinya dengan cepat.
Proses melahirkan merupakan momen yang tidak mudah untuk setiap ibu, sehingga tak jarang ibu mengalami perubahan suasana hati secara drastis hingga mengalami baby blues syndrome.
Baby blues syndrome adalah gangguan kesehatan mental yang dialami wanita pasca melahirkan.
Gangguan ini ditandai dengan munculnya perubahan suasana hati, seperti gundah dan sedih secara berlebihan.
Umumnya, gejala baby blues syndrome dapat memburuk pada hari ke 3-4 setelah melahirkan dan berlangsung selama 14 hari.
Meski begitu, kondisi ini tidak dapat diabaikan begitu saja.
Apabila kondisi tersebut tak kunjung membaik setelah 2 minggu, maka ibu harus segera berkonsultasi dengan dokter terkait.
Hal ini dikarenakan baby blues dapat berlanjut menjadi postpartum depression (depresi pasca melahirkan) yang dapat membahayakan ibu dan bayi.
1. Mudah merasa sedih dan perasaan menjadi sensitif meski karena hal kecil
2. Suasana hati mudah berubah dan kemungkinan gampang tersinggung.
Baca Juga: Tips Ayah Berperan Sama Mendukung Istri yang Baru Melahirkan
3. Cemas berlebih dengan kondisi bayi.
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR