Nakita.id - Belakangan ini, topik kualitas udara di Jakarta ramai menjadi sorotan.
Bagaimana tidak? Jakarta disebut sebagai kota paling berpolusi di seluruh dunia.
Melansir dari Kompas, menurut laporan IQAir, Jakarta menempati urutan pertama kota dengan kualitas udara terburuk di dunia.
"Konsentrasi PM 2.5 di Jakarta saat ini 11,8 kali nilai panduan kualitas udara tahunan WHO," demikian keterangan laman IQAir.
Kualitas udara yang buruk ini dapat memicu Infeksi Saluran Pernapasan Atas alias ISPA.
ISPA, atau Infeksi Saluran Pernapasan Akut, adalah kumpulan penyakit yang mempengaruhi hidung, tenggorokan, saluran udara, dan paru-paru.
ISPA dapat disebabkan oleh berbagai agen seperti virus, bakteri, atau jamur.
Gejalanya meliputi batuk, pilek, sakit tenggorokan, sesak napas, dan demam. Infeksi ini dapat menyebar melalui kontak dekat atau droplet pernapasan.
ISPA umumnya ringan, tetapi dapat menjadi serius pada orang dengan sistem kekebalan lemah atau kondisi kesehatan yang sudah ada.
Pencegahan melalui kebersihan tangan, menghindari kontak dengan penderita, dan vaksinasi penting untuk mengendalikan penyebarannya.
Lantas, bagaimana cara mengatasi ISPA pada ibu hamil? Ini penjelasannya!
Baca Juga: Awas! Polusi Udara di Jakarta Bisa Sebabkan ISPA pada Ibu Hamil, Ini 4 Bahayanya bagi Kesehatan
Melansir dari laman Nile Women's Health Care, berikut adalah langkah yang bisa dilakukan ibu hamil guna mengatasi ISPA.
- Minum banyak air putih minimal 8 gelas sehari
- Hindari minumanan berkafein atau dengan kandungan gula tinggi
- Hindari makanan yang diproses
- Minum teh jahe ddengan campuran madu dan lemon
- Konsumsi kuah dari sup jamur shitake, jahe, daun bawang dan garam
- Bersihkan hidung dengan cairan saline atau air hangat dicampur garam
- Minum air rebusan jahe
Untuk gejala tertentu, Moms bisa menggunakan perawatan seperti ini:
1. Tenggorokan gatal
- Acetaminophen
Baca Juga: Waspada ISPA pada Anak Saat Polusi Jakarta Memburuk, Ini Gejala ISPA pada Anak
- Permen pelega tenggorokan
2. Batuk
- Guafenesin
- Dextromethorphan
3. Hidung tersumbat
- Gunakan humidifier
- Bersihkan hidung
- Nasal spray
- Minyak esensial
Baca Juga: Polusi Udara di Jakarta Kian Memburuk, Segera Lakukan Ini untuk Mencegah ISPA pada Anak
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR