Pendidikan tentang pentingnya gizi dan perawatan anak yang baik adalah kunci.
Orangtua dan pengasuh perlu diberikan informasi tentang makanan yang tepat, pola makan yang baik, serta tanda-tanda anak tidak tumbuh sesuai harapan.
Edukasi ini akan membantu orangtua membuat keputusan yang lebih baik terkait asupan makanan dan perawatan anak.
5. Air bersih dan sanitasi
Akses terhadap air bersih dan fasilitas sanitasi yang memadai sangat penting untuk mencegah infeksi dan penyakit yang dapat memengaruhi pertumbuhan anak.
Penyakit yang sering dikaitkan dengan lingkungan yang kotor dapat menghambat penyerapan nutrisi dan menyebabkan stunting.
6. Posyandu
Posyandu menjadi salah satu layanan kesehatan masyarakat untuk mencegah stunting.
Di Posyandu, anak akan menjalani pemeriksaan tinggi dan berat badan.
Selain itu, anak juga akan mendapatkan makanan tambahan.
Nah, itu tadi adalah penjelasan mengenai cara mencegah stunting. Semoga bermanfaat Moms!
Baca Juga: Moms Wajib Baca, Begini Proses Terjadinya Stunting pada Anak yang Mengganggu Tumbuh Kembangnya
Bantu Kurangi Tanda Penuaan Dini, Collagena Hadir Penuhi Kebutuhan Kolagen Sebagai Kunci Awet Muda
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR