Meskipun penurunan kesuburan pria tidak sebesar wanita, usia tetap memainkan peran.
Pria juga bisa mengalami penurunan kualitas sperma seiring bertambahnya usia.
Oleh karena itu, pemeriksaan kesuburan sebaiknya tidak ditunda terlalu lama.
Tidak ada peraturan yang mengikat mengenai kapan harus memeriksakan diri ke dokter kesuburan.
Namun, beberapa situasi dan tanda mungkin mengindikasikan bahwa sudah waktunya:
Jika Anda dan pasangan telah mencoba hamil selama setahun atau lebih tanpa berhasil, maka sebaiknya Anda mempertimbangkan untuk menjalani pemeriksaan kesuburan.
Ini adalah indikasi bahwa ada masalah yang perlu dievaluasi.
Beberapa kondisi medis seperti PCOS (Sindrom Ovarium Polikistik), endometriosis, atau kondisi kesehatan lain yang memengaruhi sistem reproduksi bisa mempersulit kesuburan.
Jika Anda atau pasangan memiliki riwayat kondisi medis ini, pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan dokter lebih awal.
Jika seorang wanita mengalami gangguan menstruasi seperti siklus yang sangat tidak teratur atau tidak ada menstruasi sama sekali, ini bisa menjadi tanda masalah kesuburan.
Dalam situasi ini, konsultasikan dengan dokter segera.
Baca Juga: Wah! Pasangan Suami Istri yang Program Hamil Wajib Tahu, Apa Saja Jenis Tes Kesuburan Wanita
Serunya Kegiatan Peluncuran SoKlin Liquid Nature French Lilac di Rumah Atsiri Indonesia
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR