Nakita.id - Keputihan tidak normal saat hamil jangan diabaikan dan perlu mendapatkan penanganan.
Terlebih jika keputihan sudah mulai berbau tidak sedap dan mengganggu kegiatan selama hamil.
Keputihan yang normal berubah seiring siklus menstruasi dan situasi lain, seperti kehamilan dan menyusui.
Tentunya bisa bervariasi dari orang ke orang, sebagian mengeluarkan banyak cairan sementara yang lain mungkin sedikit.
Adapun warna keputihan berwarna bening, putih atau krem, dan tidak berbau menyengat.
Jika keseimbangan bakteri terganggu dan mengalami pertumbuhan jamur atau bakteri jahat yang berlebihan, kemungkinan mengalami keputihan yang tidak normal.
Dikutip dari laman pregnancybirthbaby, keputihan yang tidak normal umumnya disebabkan oleh infeksi. Selain itu juga bisa karena obat-obatan dan kondisi kesehatan tertentu.
Moms mungkin melihat keputihan lebih banyak dari biasanya saat hamil. Ini disebabkan tingginya kadar hormon estrogen dan progesteron pada kehamilan.
Lalu, bagaimana ciri-ciri keputihan tidak normal? Berikut yang perlu diketahui, diantaranya:
- Terlihat hijau, cokelat atau abu-abu
- Baunya tidak sedap
Baca Juga: Badan Menggigil saat Hamil, Salah Satu Penyebabnya Bisa karena Tekanan Darah Rendah
Serunya Van Houten Baking Competition 2024, dari Online Challenge Jadi Final Offline
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR