Nakita.id - Mesin cuci adalah salah satu perangkat rumah tangga yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari.
Namun, dalam penggunaannya Moms bisa saja menemukan masalah teknis pada mesin cuci.
Salah satu masalah teknis yang kerap dialami pengguna adalah ketika mesin cuci mengisi air tanpa henti.
Tentu hal ini bisa mengganggu pekerjaan mencuci.
Kali ini, akan dibahas mengenai penyebab serta solusi mengatasi masalah mesin cuci mengisi air tanpa henti.
Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya.
Penyebab paling sederhana namun sering terjadi adalah kelalaian pengguna.
Pastikan Moms telah menutup pintu mesin cuci dengan rapat dan memilih program pencucian yang sesuai.
Kadang-kadang, mesin cuci akan terus mengisi air jika pintu tidak tertutup sepenuhnya atau jika ada masalah dengan pemilihan program.
Katup air adalah bagian penting dalam proses pengisian air pada mesin cuci.
Jika katup air mengalami sumbatan atau kerusakan, bisa menyebabkan aliran air yang tidak terkontrol.
Baca Juga: Rekomendasi Mesin Cuci Kapasitas Besar dan Hemat Listrik, Mana yang Terbaik?
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR