Penting untuk diketahui, banyak lembaga keuangan yang menawarkan rekening tabungan khusus untuk pendidikan anak.
Rekening semacam ini kerap memberikan suku bunga yang lebih tinggi dibandingkan dengan rekening tabungan biasa.
Ditambah, adanya rekening terpisah juga membantu agar Moms dan Dads bisa lebih fokus untuk menabung biaya pendidikan.
Selain menabung, Moms dan Dads juga bisa manfaatkan beberapa instrumen investasi, seperti reksa dana pendidikan atau asuransi pendidikan.
Sebagai informasi, instrumen investasi ini sudah dirancang khusus untuk membantu orangtua menabung untuk biaya pendidikan anak.
Pilihlah program yang sesuai dengan profil risiko dan kebutuhan keuangan Moms juga Dads sendiri.
Ketika Moms dan Dads membuat anggaran bulanan, berikanlah prioritas lebih untuk pendidikan anak.
Jika Moms dan Dads sama-sama bekerja, pastikan ada bagian dari kedua sumber pendapatan yang dialokasikan khusus untuk menabung demi pendidikan buah hati sendiri.
Namun apabila hanya salah satunya yang bekerja, ingatkan untuk terus mengalokasikan bagian pendapatannya untuk biaya pendidikan.
Kedisiplinan dalam pengelolaan keuangan sehari-hari akan membantu mencapai tujuan menabung untuk biaya pendidikan anak.
Percaya atau tidak? Bonus, insentif, atau penghasilan tambahan juga bisa Moms dan Dads alokasikan untuk tabungan pendidikan anak-anak.
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR