Agar lebih teratur dan terorganisir, Moms bisa buka rekening tabungan khusus untuk uang THR anak.
Pisahkan dana tabungan ini dari dana keluarga lainnya agar tidak tergoda untuk menggunakannya untuk keperluan lain.
Tips menabung uang THR anak berikutnya ini sangat penting untuk dilakukan, Moms.
Selalu libatkan anak dalam proses menabung, serta ajarkan pentingnya menabung sejak dini dan bagaimana cara mengelola uang dengan baik agar cepat tumbuh seiring waktu.
Selain menabung di rekening tabungan, Moms bisa pertimbangkan juga untuk mengalokasikan sebagian dana tabungan ke program investasi jangka panjang yang aman dan menguntungkan.
Misalnya seperti reksa dana pendidikan atau asuransi pendidikan untuk mempersiapkan biaya pendidikan anak di masa depan.
Selanjutnya, tetapkan jadwal evaluasi secara rutin untuk memantau perkembangan tabungan anak.
Tinjau kembali rencana keuangan secara berkala dan lakukan penyesuaian jika diperlukan sesuai dengan perubahan kondisi keuangan atau kebutuhan keluarga.
Selain menabung, ajarkan juga anak tentang keterampilan keuangan lainnya seperti pengelolaan anggaran, perencanaan keuangan, dan investasi dengan bahasa yang mudah dipahami.
Sehingga, anak bisa bijak dalam mengelola keuangan pribadinya agar bisa mandiri secara finansial di masa depan.
Jika ada peningkatan pendapatan, pertimbangkan untuk menambahkan jumlah yang ditabung untuk anak.
Penulis | : | Shannon Leonette |
Editor | : | Kirana Riyantika |
KOMENTAR