Nakita.id - Moms tahu kan kalau Kimberly Ryder dan Edward Akbar cerai? Ya, pasangan ini menjadi salah satu yang bercerai di tahun 2024.
Tapi beda dari lainnya, Kimberly Ryder minta nafkah Rp5 ribu dari Edward Akbar.
Karena keinginan Kimberly Ryder gugat cerai suami agar segera terlaksana.
Bagaimana kisah lengkapnya?
Kimberly Ryder, aktris terkenal yang dikenal lewat berbagai peran di layar kaca, kini tengah menghadapi momen sulit dalam hidupnya.
Setelah menikah selama lebih dari lima tahun dengan Edward Akbar, Kimberly memutuskan untuk mengajukan gugatan cerai pada 12 Juli 2024.
Namun, yang menarik perhatian banyak orang bukanlah perceraiannya itu sendiri, melainkan fokus dan prioritas Kimberly dalam proses hukum ini yakni hak anak-anak mereka.
Sejak awal proses perceraian ini, Kimberly Ryder menegaskan bahwa yang paling penting baginya adalah memastikan anak-anaknya mendapatkan hak-hak mereka.
Sebagai seorang ibu dari dua anak yang masih kecil, Kimberly ingin memastikan bahwa suaminya, Edward Akbar, tetap bertanggung jawab atas kesejahteraan anak-anak mereka.
Dalam sebuah wawancara di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Kimberly dengan tegas menyatakan bahwa dirinya tidak menginginkan apa pun untuk dirinya sendiri, selain dari tanggung jawab Edward terhadap anak-anak mereka.
"Aku tidak perlu apa-apa untuk diri aku sendiri. Jadi, yang penting tanggung jawab sama anak-anak saja," ujar Kimberly Ryder pada Kamis, 8 Agustus 2024.
Baca Juga: Edward Akbar Jatuh Sakit Setelah Digugat Cerai dan Dilaporkan ke Polisi oleh Kimberly Ryder
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR