Gunakan uang tersebut untuk seluruh keperluan harian, dan berhenti berbelanja ketika uang tunai sudah habis.
Dengan cara ini, moms akan lebih disiplin dalam mengelola uang dan lebih mudah menghindari pengeluaran yang tidak direncanakan.
Salah satu alasan kenapa banyak moms kesulitan menghentikan kebiasaan overspending adalah karena tidak memiliki tujuan keuangan yang jelas.
Ketika moms tidak memiliki target keuangan yang ingin dicapai, uang yang ada bisa lebih mudah terbuang untuk hal-hal yang tidak diperlukan.
- Tetapkan tujuan jangka pendek dan panjang
Moms bisa memulai dengan menentukan tujuan keuangan yang ingin dicapai, misalnya menabung untuk dana pendidikan anak, membeli rumah, atau menyiapkan dana darurat.
Dengan memiliki tujuan yang jelas, moms akan lebih termotivasi untuk menahan diri dari pengeluaran yang tidak perlu.
- Tabungan otomatis
Moms bisa mempertimbangkan untuk menggunakan fitur tabungan otomatis di bank.
Dengan cara ini, setiap bulan sebagian dari penghasilan akan langsung ditransfer ke rekening tabungan tanpa perlu moms berpikir dua kali.
Ini membantu mengamankan tabungan sebelum uang terlanjur digunakan untuk hal lain.
Baca Juga: Cek Kesehatan Keuangan, Berapa Persen Maksimal Cicilan dari Gaji Bulanan?
Lewat Ajang Bergengsi Pucuk Cool Jam 2024, Teh Pucuk Harum Antar Anak Indonesia 'Bawa Mimpi Sampai ke Pucuk'
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR