Cuka adalah bahan alami yang sering digunakan sebagai pembersih buah karena sifat antibakterinya.
Campurkan satu bagian cuka dengan tiga bagian air dalam mangkuk besar. Rendam buah selama 10-15 menit, lalu bilas hingga bersih dengan air mengalir untuk menghilangkan sisa cuka.
Cuka efektif dalam menghilangkan beberapa jenis bakteri dan residu pestisida. Namun, cara ini sebaiknya tidak digunakan untuk buah yang berkulit tipis atau berpori, seperti stroberi, karena aroma cuka bisa terserap dan memengaruhi rasa buah.
Baking soda atau soda kue merupakan bahan lain yang efektif untuk membersihkan buah.
Campurkan 1 sendok makan baking soda dalam 1 liter air, kemudian rendam buah selama sekitar 10-15 menit.
Baking soda bisa membantu melarutkan dan membersihkan lapisan lilin atau pestisida yang menempel di permukaan buah.
Setelah direndam, bilas buah hingga bersih dengan air mengalir agar tidak ada sisa baking soda yang menempel.
Air lemon memiliki sifat asam yang bisa membantu melarutkan kotoran dan bakteri. Moms dapat mencampurkan air lemon dengan air biasa dalam perbandingan 1:3.
Rendam buah selama beberapa menit, kemudian bilas dengan air bersih. Air lemon cocok untuk buah dengan kulit yang lebih tebal dan tidak mudah terpengaruh oleh rasa asam dari lemon, seperti apel dan anggur.
Baca Juga: Rangkaian Nama Bayi Laki-laki Arab dengan Arti Menarik untuk Inspirasi
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR