Nakita.id - Kenali apa saja manfaat minum air rebusan daun kelor untuk kesehatan tubuh. Moms harus tahu.
Daun kelor sudah dikenal luas sebagai tanaman dengan banyak manfaat kesehatan.
Daun kecil berbentuk oval ini berasal dari tanaman Moringa oleifera yang telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional di berbagai negara.
Salah satu cara mengonsumsinya adalah dengan merebus daun kelor untuk dijadikan minuman herbal.
Air rebusan daun kelor kaya akan nutrisi, termasuk vitamin, mineral, dan antioksidan yang mendukung kesehatan tubuh.
Mari simak manfaat apa saja yang bisa Moms peroleh dari minum air rebusan daun kelor secara rutin.
Air rebusan daun kelor mengandung banyak vitamin C, yang merupakan nutrisi penting untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Vitamin C membantu tubuh melawan infeksi dan meningkatkan produksi sel darah putih yang bertugas dalam menjaga tubuh dari serangan bakteri, virus, dan patogen lainnya.
Bagi Moms yang ingin menjaga kesehatan keluarga di musim penyakit, minum air rebusan daun kelor bisa jadi pilihan sederhana untuk memperkuat imunitas.
Daun kelor kaya akan antioksidan, seperti vitamin C dan E, yang memiliki manfaat besar untuk kesehatan kulit.
Antioksidan membantu melawan radikal bebas yang bisa menyebabkan penuaan dini.
Baca Juga: Jangan Ketinggalan Khasiatnya, Ini Manfaat Daun Kelor untuk Perempuan
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR