Remote ini dirancang untuk bisa digunakan pada berbagai merek AC sekaligus, sehingga bisa menjadi pilihan jika Moms tidak menemukan remote asli untuk merek AC Moms.
Meski tidak semua fitur bisa digunakan, remote universal tetap dapat menjalankan fungsi dasar seperti menyalakan atau mematikan AC, mengatur suhu, dan mengubah mode.
Selain remote konvensional, kini hadir juga remote pintar yang bisa terhubung dengan smartphone.
Biasanya, remote jenis ini dilengkapi dengan teknologi WiFi atau Bluetooth dan bisa dikontrol dari aplikasi ponsel.
Remote pintar ini lebih canggih dan biasanya dibanderol dengan harga Rp200.000 hingga Rp500.000, tergantung fitur dan kompatibilitasnya.
Beberapa faktor memengaruhi harga remote AC di pasaran.
Beberapa hal yang perlu Moms perhatikan remote AC dari merek ternama umumnya memiliki harga yang lebih tinggi.
Remote untuk merek-merek seperti Daikin, Panasonic, dan Samsung cenderung lebih mahal dibandingkan merek-merek lainnya.
Selain itu, remote asli biasanya dirancang untuk kompatibilitas maksimal dengan model AC tertentu sehingga dapat berfungsi optimal.
Ada dua jenis remote AC, yaitu remote asli dan remote universal.
Remote asli memang lebih mahal karena kualitas material dan ketepatan fungsinya lebih baik dibandingkan remote universal.
Baca Juga: Rincian Biaya Mengganti Selang AC, Butuh Bahan Apa Saja ya Dads?
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Aullia Rachma Puteri |
KOMENTAR