Nakita.id - Siapa yang tidak suka dengan kopi? Hampir semua orang menyukai minuman satu ini. Kopi bukan hanya minuman favorit untuk mengawali hari, tetapi juga memiliki manfaat luar biasa bagi kecantikan, terutama untuk area mata.
Kandungan kafein dalam kopi telah lama dikenal dapat membantu mengurangi mata bengkak dan lingkaran hitam sehingga membuat area mata tampak lebih segar serta bercahaya.
Untuk mendapatkan manfaat maksimal, Moms bisa mencoba beberapa cara berikut:
- Masker Ampas Kopi: Oleskan ampas kopi yang sudah dingin ke area bawah mata, diamkan selama 10-15 menit, lalu bilas dengan air bersih.
- Kompres Kopi Dingin: Celupkan kapas ke dalam larutan kopi dingin, lalu tempelkan pada area mata selama beberapa menit.
- Scrub Lembut: Campurkan ampas kopi dengan sedikit minyak kelapa, lalu pijat lembut di area bawah mata untuk eksfoliasi ringan.
Melanjutkan kesuksesan rangkaian skincare berbasis superfood Indonesia, From This Island kini menghadirkan inovasi terbaru Kopi Hijau dari Pulau Bali.
Bali Green Coffee Espresso Eye Cream terinspirasi dari sensasi energi instan dari secangkir iced espresso di pagi hari melalui campaign “Iced Espresso for Your Eyes”.
Kampanye ini bukan sekadar tentang skincare, tetapi juga gaya hidup modern yang menghargai kualitas terbaik dari alam.
Dalam visualnya, Bali Green Coffee Espresso Eye Cream tampil sebagai highlight utama, memadukan estetika modern dengan elemen natural.
Produk ini menawarkan solusi inovatif bagi mereka yang mengandalkan secangkir kopi setiap pagi untuk memulai hari, kini dengan manfaat yang bisa dirasakan langsung di area mata.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Mata Panda Secara Permanen, Yuk Simak Moms!
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR