Tabloid-Nakita.com - Madu memang diketahui memiliki berbagai khasiat bagi kesehatan. Karenanya, tak jarang ada orangtua yang memberikan madu pada bayinya dengan maksud agar si kecil semakin sehat.
Padahal, pemberian madu pada bayi berusia di bawah 1 tahun tidaklah dianjurkan. Hal tersebut karena, madu memiliki risiko masuknya spora dari kuman Clostridium botulinum dan dapat berakibat gangguan saraf yang berat. Bakteri ini dapat mengeluarkan racun yang bisa membahayakan bayi (infant botulism). Pasalnya, pada usia di bawah 1 tahun, saluran cerna belum sempurna sehingga tidak dapat “menahan”dampak dari spora ini.
Karena alasan itulah bayi belum boleh diberi madu, karena madu dapat menyebabkan otot lemah bahkan lumpuh, sulit buang air besar atau sebaliknya diare, muntah, lengan dan kaki lunglai, menangis lemah, tidak kuat menyusu, dan lesu. Racun ini bahkan bisa menyebabkan kematian.
Lalu, mengapa anak-anak di atas 12 bulan boleh mengonsumsi madu? Itu karena pola bakteri baik di saluran pencernaan mereka sudah lebih lengkap. Bakteri baik inilah yang dapat mengatasi spora botulisme dan mencegah perkembangbiakan bakterinya.
KOMENTAR