Tabloid-Nakita.com - Dulu, anak-anak akan menjawab ingin menjadi dokter, insinyur, atau presiden, ketika ditanya cita-citanya. Kini, pilihan profesi yang dipahami anak-anak semakin luas. Tak jarang mereka mengatakan ingin menjadi artis, desainer, atau pilot.
Semakin meningkatnya tren di industri online saat ini juga menciptakan berbagai profesi baru yang banyak diminati. Hal ini membuat anak-anak Generasi Z yang lahir dan besar di era serba digital semakin terbuka wawasannya mengenai profesi-profesi baru yang berkaitan dengan penggunaan teknologi. Salah satunya adalah bidang e-commerce.
Generasi Z yang sejak kecil telah mengenal berbagai macam gadget, secara langsung maupun tidak langsung akan mempengaruhi karakteristik mereka menjadi mandiri, cerdas dan penuh imajinasi (ingenuity), serta entrepreneurialism. Maklum saja, berbagai informasi terkini bisa mereka dapatkan melalui internet kapan saja dan dimana saja.
Itulah yang mendorong Kidzania, taman bermain yang memungkinkan anak-anak bermain peran atau profesi sebagai orang dewasa, membuka establishment baru dengan menggandeng Blibli.com sebagai penyedia jasa e-commerce. Di area baru ini, anak-anak usia 4-16 tahun akan diperkenalkan dengan sistem e-commerce dalam bentuk simulasi alur transaksi barang-barang secara online.
"Di dunia dimana teknologi semakin dikenal, sekarang kami ingin memperkenalkan profesi sebagai entrepreneur di bidang teknologi. Secara online tokonya enggak pernah tutup, enggak seperti toko biasa. Di mana untuk jadi tim penyelenggara, mereka akan dibantu oleh teknologi," papar Kusumo Martanto, CEO Blibli.com, saat peresmian di Kidzania, Pacific Place Mall, Jakarta, Senin (18/1/2016).
Di area seluas 27,12 meter persegi ini, anak-anak bisa mencoba pengalaman menjalani peran profesi di dunia e-commerce sebagai Customer, Merchant, Picker, Packer dan Logistic. Seorang Customer menjalani simulasi belanja online, sementara seorang Merchant akan bertindak sebagai penjual produk yang tugasnya meng-upload gambar produk di situs belanja online Blibli.com.
Sementara itu, Picker & Packer bertugas mengambil barang yang sudah dipesan oleh Customer sesuai dengan daftar pesanan, mengecek pesanan dengan barcode scanner, selanjutnya membawa pesanan ke area pengepakan untuk dikemas dengan rapi. Setelah barang pesanan dikemas, Logistic bertugas untuk mengantarkan barang pesanan ke tempat tujuan sesuai alamat yang diberikan oleh Customer.
"Sekarang ini sudah ada lebih dari 100 profesi di Kidzania. Tapi profesi baru di online mall seperti Blibli.com pasti akan ramai, dan kami optimis akan jadi favorit pengunjung Kidzania. Kami ingin berbagi pengetahuan dan pengalaman untuk mencari generasi muda Indonesia yang lebih baik dari sekarang," tambah Chief Marketing Officer Kidzania Jakarta, Faizal Reza.
Bagi para orangtua, Blibli.com ingin terus mempopulerkan tren belanja online yang dinilai semakin praktis dan solutif bagi masyarakat. Konsumen tidak perlu menghabiskan waktu untuk antri di toko dan terkena macet. Selain itu juga mengedukasi konsumen agar berbelanja online di toko online yang terpercaya. Dengan memanfaatkan toko online, kualitas kebersamaan bersama keluarga jadi lebih banyak dan berkualitas, pungkas Kusumo. (Dini)
KOMENTAR