Nakita.id - Moms, siapa nih yang suka sama sinetron Kepompong? Pasti ingat juga bukan dengan sosok Helen yang diperankan oleh Tania Putri?
Sinetron yang tayang tahun 2008 ini telah melahirkan banyak bintang remaja Indonesia, salah satunya, Tania Putri.
BACA JUGA: Awas! Paparan Asap Rokok Bisa Membuat Anak Bodoh, Begini penjelasannya
Lama tak terlihat, Tania rupanya sedang menikmati masa menjadi seorang ibu, apalagi kini ia sedang mengandung anak keduanya.
Diintip dari laman instagram @taniaputri1707 ia kerap membagikan aktivitasnya meskipun perutnya sudah semakin membesar.
Belum lama ini, perempuan kelahiran 17 Juni 1992 ini baru saja melangsungkan maternity photoshot.
BACA JUGA: Ussy Unggah Rekaman CCTV, yang Terjadi Pada Sheva Bikin Warganet Ngeri!
Ia nampak cantik dan anggun mengenakan gaun putih sederhana.
Di kepalanya ia gunakan mahkota bunga yang senada dengan gaunnya.
Wah, tak dipungkiri ya Moms, aura kecantikan ibu dari Harleyafa Tavisha Jayakusuma ini sangat terpancar.
Ia sendiri mengaku di kehamilan keduanya, senang berpose dan bercermin.
Moms, Yuk Wujudkan Tubuh Sehat di Tahun Baru dengan Kesempatan Emas dari Prodia Ini!
Source | : | Instagram,nakita |
Penulis | : | Fadhila Afifah |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR